Lem Aibon Viral, Kini Muncul Anggaran Pembelian Pulpen Hingga Rp 123,8 Milar

Rabu, 30 Oktober 2019 | 14:54
TWITTER/YUNARTOWIJAYA

Temuan anggaran pulpen mencapai Rp 123 miliar yang dibagikan Yunarto Wijaya.

HAI-Online.com -Nggak berselang lama setelah lem aibon viral, baru-baru ini pengguna media sosial kembali dibuat kaget oleh postinganDirektur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya di Twitter terkait anggaran belanja pulpen dalam dokumen APBD 2020.

Dalam postingan yang dibagikan pada Rabu (30/10) ini, tertulis anggaran belanja pulpen dalam dokumen APBD 2020 mencapai Rp 123.886.800.000, dengan rincian harga Rp 105.000 untuk masing-masing pcs.

"Pencegahan memang gak semenarik penindakan atau OTT untuk ditonton ya," tulis Yunarto, sambil membagikan hasil screenshoot anggaran yang diambil dari laman apbd.jakarta.go.id.

Sontak, postingan Yunarto pun kemudian mengundang beragam komentar para pengguna Twitter, salah satunya dari komika sekaligus sutradara film Susah Sinyal, Ernest Prakasa yang menyindir mahalnya harga pulpen tersebut.

Baca Juga: Diduga Alami Depresi, Atlet Renang Muda Ditemukan Tewas Bunuh Diri

"Bolpen nya 105,000 per pcs. Mungkin tinta nya pake tinta cumi," tulis Ernest.

Sebelumnya, anggota DPRD DKI Jakarta, William Aditya Sarana juga membagikan gambar terkait keanehan anggaran belanja dariDinas Pendidikan Jakarta dalam dokumen APBD 2020.

Lewat postingan yang dibagikan di Instagram Selasa (29/10) kemarin, William mempertanyakan tujuan dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta yangmenganggarkan uang senilai Rp 82,8 miliar untuk membelilemaibon.

"Lemaibon itu dibeli untuk 37500 murid di DKI Jakarta. Artinya Dinas Pendidikan mensuplai 2 kalenglemAibon per murid setiap bulannya. Buat apa murid-murid kita disuplai 2 kaleng lem aibon tiap bulanya? Tolong jelaskan," tulis William melalui akun pribadinya @willsarana.

Hmm, bisa sebanyak itu ya sob anggarannya. Tapi kalau menurut kalian sendiri gimana nih mengomentari adanya temuan-temuan tersebut? (*)

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber Twitter