Viral Clue ID Card Buat MOS yang Bikin Puyeng Kepala, Jerome Polin: Tujuannya Apa Sih Buat Ginian Hah?

Sabtu, 13 Juli 2019 | 11:43
Twitter/askmenfess/JeromePolin

Viral petunjuk pembuatan ID card untuk mos yang bikin puyeng kepala

HAI-Online.com -Nggak terasa tinggal menghitung hari lagi tahun ajaran baru bakalan segera dimulai, itu artinya sekolah-sekolah akan mengadakan acara Masa Orientasi Siswa (MOS) untuk menyambut murid baru.

Sayangnya, baru-baru ini pengguna media sosial dihebohkan dengan beredarnya lembaran berisi petunjuk pembuatan ID card untuk MOS dari salah satu sekolah yang membuat netizen menjadi pusing tujuh keliling setelah membacanya.

Foto lembaran petunjuk pembuatan ID card untuk MOS ini sendiri didapat akun @askmenfess dari salah satu pengikutnya di Twitter, sebelum akhirnya dibagikan pada Sabtu ini (13/7).

"Maaf y ini dah w up di base sblh sblmnya. Yang tau jawabannya tolong ini ade w mau mos senin ini... Gua ikutan pusing neh," tulis pengirim foto tersebut.

Baca Juga: Gara-gara Meme Hokben, Polka Wars Kena Semprot Netizen Twitter

Sontak, sulitnya soal yang diberikan pada petunjuk pembuatan ID card untuk MOS itu langsung mengundang kemarahan sobat Twitter, salah satunya dari selebtwit sekaligus YouTuber Indonesia yang tengah menuntut ilmu di Jepang, Jerome Polin.

Melalui kolom komentar, Jerome menilai bahwa soal-soal yang diberikan sangatlah keterlaluan apabila digunakan untuk masuk SMA, mengingat mereka belum mendapatkan materi tersebut pada bangku SMP.

"Ini kalo mos masuk SMA, keterlaluan sih. Mereka bahkan belom belajar materi2nya. Yang buat soal, bayangin kalo nanti kalian mau masuk kuliah, aku kasih soal matematika semester 3 kayak teori wilson, teori hamilton, bilangan kompleks dll pke bahasa jepang. Mau gak?," tulisnya.

Lebih lanjut, cowok berusia 21 tahun tersebut juga mempertanyakan maksud dan tujuan dari soal yang dibuat seenaknya sendiri seperti dalam foto lembaran tersebut.

"Dear kakak2 kelas yang buat kaya gini untuk mos... COBA KALIAN DIKASIH SOAL KAYAK GINI WOY EMANG KALIAN BISA HAH? INI BUKAN SOAL JAWABAN PASTI TAPI SOAL SEENAKNYA SENDIRI. TUJUANNYA APA SIH BUAT GINIAN HAH?" tulisnya menambahkan.

Baca Juga: Sejumlah Fakta yang Nggak Banyak diketahui Tentang 5 Lagu Populer 1990-an

Menurut Jerome, Masa Orientasi Siswa sendiri seharusnya dipakai untuk mengayomi adik kelas, dan membagikan tips bermanfaat yang bisa membantu memudahkan mereka dalam kegiatan belajar mengajar.

"Mos itu dipake buat mengayomi adik kelas, kasih tau mereka cara belajar yang bener, kasih tau mereka tips dan trik untuk survive di sekolah, cara bagi waktu dll. Yang bermanfaat gitu loh. Kalo cuma buat memenuhi rasa ingin “membully” mending gausah deh," tutupnya.

Kalaupendapat kalian sendiri gimana sob? Setuju nggak dengan apa yang dikemukakan Jerome terkait MOS? (*)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya