HAI-ONLINE.COM - Gamers yang juga seorang YouTubers, Ericko Lim, ternyata sudah lima bulan pacaran dengan Jessica Jane.
Kalau kalian belum tau, Jessica Jane adalah adik kandung dari pro player Evos eSports, Jess No Limit.
Awalnya kedekatan mereka memang terlihat ambigu, bisa dibilang malu-malu tapi mau.
Baca Juga: Fakta di Balik Foto Cowok Menikah dengan Mannequin yang Viral, Ternyata Cuma Parodi Semata
Lama kelamaan, mereka sering posting foto berdua di Instagram masing-masing, bahkan dengan caption yang mesra.
Kaya gini nih foto-fotonya :
Mereka juga sering mengumbar kemesraan di Instagram Story yang bikin netizen jadi ngiri, apalagi buat yang jomblo!
Baca Juga: Kronologi Drama YouTuber Gaming: Ericko Lim VS Reza 'Arap' Oktovian
Tepat pada tanggal 24 Juni lalu, Jessica dan Ericko memposting foto berdua dengan caption "happy anniversary 5 months."
Nah, berarti mereka udah jadian dari bulan Januari, yha!
Yang paling asyik, karena pasangan ini adalah gamer, mereka juga kadang membuat konten YouTube mabar game, guys.
Nggak cuma itu, mereka juga sering ngevlog bareng atau buat konten menarik lainnya di YouTube, lho.
Duh, so sweet banget, sih.. langgeng terus, yha! (*)
Artikel ini pertama kali tayang di Gridgames dengan judul So Sweet! Kisah Cinta Ericko Lim dan Jessica Jane, Adik Jess No Limit