3 Tanda di Kuku Ini Bisa Tunjukkin Masalah Kesehatan Lo, Coba Deh Cek

Rabu, 26 Juni 2019 | 14:18
clinicalexams

Inilah perbadaan kuku normal dengan Nail Clubbed.

HAI-ONLINE.COM - Peduli sama kuku? Cowok pasti males banget. Padahal, tanda di kuku bisa nunjukin masalah kesehatan lo tau.

Yap, kuku mungkin adalah bidang kecil dari tubuh manusia yang sedikit diperahatikan.

Namun siapa sangka, kalo muncul sebuah tanda di kuku akan menunjukkan bagaimana kondisi kesehatan lo.

Beberapa di antaranya mungkin pernah lo alami dan beberapa di antaranya mungkin nggak lo sadari.

Oleh karena itu, ada baiknya kalo lo memperhatikan beberapa tanda berikut ini sebagai petunjuk kesehatan.

Senggaknya ada 3 tanda yang ditemukan, berikut ini 3 tanda yang muncul di kuku seperti dirangkum dari Bright Side.

Baca Juga: Ini 8 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Salah Satunya Mengurangi Resiko Kanker!1. Muncul garis kuku vertikal dan gelap

Garis yang membentang darikutikula ke ujung kuku lo mungkin merupakan tanda melanoma subungual.

Jenis kanker kulit yang sangat berbahaya.

Jadi, kalo garis-garis itu nggak menimbulkan rasa sakit pada kuku lo, lebih baik segera melakukan pemeriksaan ke dokter.

2. Muncul garis putih kecil

Meskipun kebanyakan orang percaya bahwa garis putih (atau garis Mees ) berarti kekurangan kalsium, itu sebenarnya nggak benar.

Warna-warna putih pada kuku lo biasanya menunjukkan diet nggak seimbang yang kekurangan protein.

Selain itu, mereka dapat muncul setelah mengalami keracunan dengan logam berat sebagai akibat gagal ginjal.

3. Kulit merah dan membengkak di sekitar kukukalo di sekitar kuku lo menunjukkan radang lipatan kuku dan disertai pembengkakan besar, ini bisa dibebakan oleh infeksi yang disebut paronychia.

Kemungkinan alasan lain lipatan kuku kemerahan termasuk ganguan jaringan ikat, atau penyakit lupus pada khususnya. (Intisari Online/Afif Khoirul M)

Artikel ini sudah tayang di laman Intisari Online dengan judul Hati-hati Jika Muncul 3 Tanda Ini di Kuku karena Bisa Saja Tunjukkan Masalah Kesehatan Anda

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya