HAI-online.com -Rekor film Titanic(1997) karya sutrada kenamaan, James Cameron, berhasil dipecahkan oleh Avengers: Endgame sebagai film terlaris kedua sepanjang masa.
Film pamungkas dari saga Avengers ini mengalahkan film peraih Oscar tersebut setelah menghasilkan lebih dari$2,227 miliar di seluruh dunia hanya dua minggu setelah tayang di bioskop. Sedangkan film Titanic mendapatkan$2,187miliar.
Avengers: Endgame juga digadang-gadang dapat mengalahkan film James Cameron lainnya yaitu Avatar, yang menjadi film terlaris dengan pendapatan$2,78miliar.
Melihat pencapaian mengagumkan film Avengers: Endgame ini, James Cameron justru mengucapkan selamat kepada Marvel karena telah sanggup "menenggelamkan" Titanic miliknya.
Baca Juga : Jawab Isu Miles Morales di Spider-Man: Far From Home, Sutradara: Siapa yang Tahu
"Kepada Kevin [Feige, presiden Marvel Studios] dan semua orang di Marvel," tulis sutradara asal Kanada tersebut di Twitter miliknya.
"Sebuah gunung es menenggelamkan Titanic yang asli.Butuh Avengers untuk menenggelamkan Titanic buatan ku.Semua orang di Lightstorm Entertainment salutatas prestasi kalian yang luar biasa.Kaliantelah menunjukkan bahwa industri filmnggakcuma hidup dan baik-baik saja, tetapi juga lebih besar dari sebelumnya!”
Ucapan tersebut dilengkapi dengan gambar yang menampilkan kapal Titanic tenggelam setelah bertabrakan dengan logo Avengers yang ikonik.