Ketinggalan Konser Reunian 'Horror Vision' Deadsquad? Tonton Video Lengkapnya di Sini!

Selasa, 30 April 2019 | 16:30
Instagram/warprocks

Reunian 'Horror Vision' Deadsquad

HAI-online.com -Para penggemar Deadsquad pasti udah tau kalau bandtechnical death metal asal Jakarta ini baru aja bikin konser reunian formasi lama untuk rayakan 10 tahun album 'Horror Vision'.

Nah, buat yang nggak sempet menyaksikan keseruan konser reunian tersebut pada 10 Maret lalu, ada kabar baik nih.

Kalian bisa menyaksikan video lengkapnya yang diunggah olehBorderless Scene Entertainmentpada 15 April lalu.

Video ini menampilkan rekaman lengkap konser Deadsquad yangmereka laksanakan diBulungan Outdoor pada 10 Maret lalu dengan membawakan 15 lagu.

Baca Juga : Setelah Dinyatakan Batal, Promotor Tegaskan Woodstock 50 Tetap Berjalan

5 lagu pertama mereka bawakan dengan formasi baru yang mengambil lagu-lagu dari albumProfanatik(2013) danTyranation(2016).

Kemudian10 lagu selanjutnya dibawakan dengan formasi lama yang menghadirkan kembali para personel lama,Bonny Sidharta,Coki Bollemeyer danAndyan Gorust.

Mereka membawakan 7 lagu dari album Horror Vision disisipi dengan 3 lagu dari album Profanatik.

Saat diwawancarai oleh HAI, Stevi Item sang gitaris Deadsquad mengaku kalau mereka lupa sejumlah part lagu karena udah lama nggak dibawain. Bahkan ada satu lagu yang memang jarang banget mereka bawain.

Baca Juga : Es Campur untuk Konser Ed Sheeran di Jakarta Udah Disiapkan!

“Ada beberapa yang lupa part-part lagunya karena sudah lama nggak di bawain, dan kami juga ada satu lagu yang memang jarang banget di bawain bahkan ketika masih bergabung bersama,”ujar Stevi Item.

“Judul lagunya Sermon Of Deception, ini kami semua hampir lupa, tapi setelah mulai beberapa saat lalu dicoba berulang kali akhirnya berhasil juga.”

Penasaran seperti apa keseruan konser reunian Horror Vision dari Deadsquad ini? Simak langsung videonya di bawah ini!

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya