HAI-Online.com - Saat ini kita tengah memasuki masa tenang sejak hari Minggu kemarin (14/4) mengingat masyarakat Indonesia bakal segera menentukan wakil-wakil rakyat pilihan mereka pada Rabu mendatang (17/4).
Mengingat atribut kampanyebiasanya akan langsung dilepas setelah dibuang, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo baru-baru ini berinisiatif untuk mengadakan lomba mendaur ulang benda-benda tersebut.
"Hari ini sudah minggu tenang, kita copot semua atribut yang ada. Bahan (atribut kampanye) ini dari plastik, sekarang saya mau buat lomba," ujar Ganjar melalui video di akun Twitter miliknya.
Lebih lanjut, Ganjar menjelaskan bahwa dirinya nanti akan memilih 10 orang pemenang dengan hasil daur ulang atribut kampanye terbaik, dan akan diberikan hadiah total sebesar Rp 20 juta.
"Dicari 10 pemenang yang nanti akan mendapatkan total hadiah Rp 20 juta. Lombanya, hampir seluruh banner dan spanduk bisa digunakan ulang, dan ini bisa multifungsi. Saya tunggu dalam waktu satu minggu mulai hari ini," terangnya lebih lanjut.
Hari ini sudah masuk hari tenang, semua atribut kampanye kita copoti bersama-sama.Nah, daripada setelahnya tidak digunakan, maka saya buat lomba. pic.twitter.com/kuyghHpNbWCara untuk mengikuti lomba ini pun terbilang mudah, beberapa ketentuan yang harus dipenuhi oleh para peserta di antaranya:— Ganjar Pranowo (@ganjarpranowo) 14 April 2019
- Kriteria penilaian adalah berdasarkan fungsi kekuatan produk, dan reduplikasi.
- Hasil karya difoto, lalu diupload IG dengan menyematkan tagging ke akun Ganjar Pranowo.
- Sertakan hastag #GanjarDaurUlangAPK
- Karya dikirim ke Rumah Dinas Gubernur Jateng: Jalan Gubernur Boediono No.8, Gajahmungkur-Semarang
Keputusan panitia tidak bisa diganggu gugat dan seluruh desain menjadi milik panitia.Saya tunggu sampai satu minggu ke depan (22 April 2019), dimulai dari hari ini.Kita ambil bagian dalam pengurangan sampah terutama berbahan plastik. Selamat berkreasi!Wah, menarik juga nih idenya Pak Ganjar! Gimana sob, tertarik buat ikutan lomba nggak nih? (*)— Ganjar Pranowo (@ganjarpranowo) 14 April 2019