HAI-Online.com -Setelah ditunggu-tunggu oleh banyak pihak, Samsung akhirnya memilih untuk memboyong seri Galaxy M20 ke pasar Indonesiasetelah sebelumnya diperkenalkan di India pada akhir Januari lalu.
Seperti yang dilansir HAI dari Kompas Tekno, Head of IT & Mobile Business Samsung Electronic Indonesia Denny Galant menjelaskan bahwa ponsel yang mengunggulkan kapasitas baterai 5000 mAh ini menyasar kelas menengah, dan juga segmen anak muda.
"Seri Samsung Galaxy M pertama di Indonesia ditujukan bagi generasi masa kini yang ingin terus terhubung dan berbagi aktivitas keseharian mereka yang menarik," terang Denny dalam keterangan persnya, Senin (11/2).
Mengusung layar Infinity-V berukuran 6,3 inci dengan resolusi Full HD, kinerja Samsung Galaxy M20 didukung oleh chipset Exynos 7904,serta ditunjang denganRAM 3 GB dan juga memori penyimpanan internal sebesar 32 GB.
Baca Juga : Setelah 13 Tahun Berdiri, Spotify Baru Dapet Untung Pertama Kali Sekarang
Dari sektor fotografi, perusahaan asal Korea Selatan ini menyematkan dua kamera pada bagian belakang, masing-masing beresolusi 13 megapiksel dan juga 5 megapiksel dengan menggunakan lensa ultra-wide.
Sedangkan untuk bagian depan, Samsung menyematkan satu buah kamera di bagian poni layar dengan resolusi sebesar 8 megapiksel.
Selain itu, ada juga pemindai sidik jari di bagian belakang ponsel dan juga teknologi Face Unlock di bagian depan untuk menunjang sektor keamanan dari Samsung Galaxy M20.
Wah kalau dilihat dari spesifikasinya pasti mahal nih smartphone? Enggak sob, Samsung sendiri nantinya akan melepas seri Galaxy M20 ke pasaran dengan harga Rp 2,8 juta untuk versi RAM 3 GB dan juga internal 32 GB.
Buat kalian yang dari kemarin udah nggak sabar buat beli ponsel ini, Samsung Galaxy M20 mulai bisa dibeli pada tanggal 14 Februari mendatang melalui beberapa e-commerce seperti Lazada, Blibli, dan juga JD.id.
Jadi, gimana sob? Siapa di antara kalian yang berencana buat beli smartphone terbaru dari Samsung ini? (*)