HAI-Online.com -Klub raksasa La Liga, Real Madrid saat ini tengah mencari seorang striker untuk mengisi lini depan mereka yang sering tampil angin-anginan semenjak Cristiano Ronaldo memutuskan hijrah ke Juventus pada awal musim ini.
Seperti yang dilansir HAI dari AS,rival abadi Barcelona itu dikabarkan telah menambahkan nama penyerang andalan Tottenham Hotspur, Harry Kane ke dalam daftar buruannya di bursa transfer.
Untuk bisa segera mendapatkan Harry Kane dalam waktu dekat, pihakLos Blancos bahkan dikabarkantelah melakukan kontak dengan kapten timnas Inggris di Piala Dunia 2018 tersebut sebelum libur Natal.
Namun, Real Madridnampaknya harus bekerja ekstra serta merogoh koceknya dalam-dalam untuk bisamembuat pesepakbola berusia 25 tahun tersebut segera merapat ke Santiago Bernabeu.
Baca Juga : Rayakan Ultah Ke-42, Hai Gelar Penggalangan Dana Untuk Pelajar Korban Tsunami Banten. Ikut Yuk!
Pasalnya, Tottenham Hotspur baru akan mau melepas Harry Kane apabila manajemenEl Real membayar mahar sebesar 350 juta euro (Rp 5,65 triliun), apalagisang pemain begitu penting bagi mereka.
Apabila hal ini benar-benar terwujud, maka Harry Kane akan memecahkan rekor nila transfer termahal sepanjang masa milik Neymar yang sebelumnya pindah dari Barcelona ke Paris Saint-Germain dengan harga 222 juta euro (Rp 3,58 triliun).
AS have reported that Real Madrid contacted Spurs in November to ask how much they would want for Harry Kane...They replied asking for a fee of £350m.Fair enough! ???? pic.twitter.com/wGUjlQPHFzSelain Harry Kane,klub sekota Atletico Madrid tersebut saat ini juga tengah mengincar striker andalan Inter Milan, Mauro Icardi untuk mengisi lini depan mereka.— Footy Accumulators (@FootyAccums) 12 Januari 2019
Gimana Madridista? Kalian lebih pilih Real Madrid boyong Mauro Icardi atau ngeluarin Rp 5,65 triliun buat bisa ngedapetin Harry Kane? (*)