HAI-Online.com -Klub raksasa Merseyside, Liverpool gagal memetik poin ketika bertandang ke Etihad Stadium setelah kalah dengan skor tipis 1-2 dari Manchester City dalam laga lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris yang digelar dini hari tadi (4/1).
Dua gol dariThe Citizensendiri berhasil dicetak oleh Sergio Aguero (40') dan Leroy Sane (72'), sedangkan skua asuhan Jurgen Klopp hanya mampu membalas satu kali melalui sundulan Roberto Firmino pada menit ke-64.
Nggak cuma membuat selisih poin mereka dengan Manchester City semakin menipis, kekalahanini juga sekaligus membuat rekor tak terkalahkan dalam 20 pertandingan beruntun sejak awal musim harus terhenti di pekan ke-21.
Selain itu, catatan ini hanya mampu membuat Mohamed Salah dan kawan-kawan menduduki peringkat 4 tim dengan rekor tak terkalahkan terpanjang di Liga Inggris.
Baca Juga : Erix Soekamti Siap Gantikan Posisi Bani sebagai Bassist Seventeen
Lalu, tim mana aja sih yang memiliki rekor unbeatenlebih lama dari Liverpool? Berapa lama catatan tak terkalahkan mereka di Liga Inggris? Langsung aja yuk simak tim-timnya di bawah ini!
3. Manchester City
Jika pada laga dini hari tadi Manchester City yang menyetop rekorunbeatenmilikThe Reds, musim lalu tim besutan Jurgen Klopp lah yang menyudahi rekor tak terkalahkan dari Sergio Aguero dan kawan-kawan.
Di musim 2017/2018, skuad asuhan Pep Guardiola berhasil mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam 22 pertandingannya semenjak dimulainya musim dengan berhasil 20 kali kemenangan dan 2 hasil imbang.
2. Manchester United
Di posisi dua, ada tim sekotaThe Citizen, Manchester United yang berhasil mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam 24 pertandingan beruntun di Liga Inggris musim 2010/2011, yang terdiri dari 15 kemenangan dan 9 hasil imbang.
Sayangnya, Wolverhampton Wanderers kala itu berhasil mematahkan catatan dari Setan Merah setelah berhasil memetik kemenangan 2-1 pada pekan ke-25.
Baca Juga : Catet, 3 Hal ini Biasanya Bikin Motor Susah Dinyalain Waktu Pagi
1. Arsenal
Rekorunbeatenterpanjang hingga saat ini masih dipegang oleh Arsenal yang selalu berhasil mendapatkan poin dari semua pertandingannya di Liga Inggris pada musim 2003/2004.
Pada musim tersebut,The Gunners yang kala itu dilatih oleh Arsene Wenger berhasil mencatatkan 26 kemenangan dan 12 hasil imbang dari total 38 pertandingan yang mereka lakoni di Liga Inggris.
Nah itu dia sob, 3 tim yang memiliki rekorunbeaten lebih lama dari Liverpool di Liga Inggris. Kira-kira ada yang bakal bisa menyamai catatan Arsenal di musim 2003/2004 lagi nggak ya? (*)
-
Main juga yuk ke Instagram Hai. Banyak yang seru~