Setelah 6 Tahun Jadi Pajangan, Nih Bahtera Seharga Rp 22 M Ini Bakal Berlayar

Kamis, 29 November 2018 | 13:21
Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

HAI-Online.com -Masih pada inget dengan Johan Huibers nggak sob? Doi merupakan pria yangbeberapa tahun lalu berhasil membuat sebuah bahtera, terinspirasi dari kisah Nabi Nuh yang sempat dia baca semasa kecil.

Nggak inget nih? Flashback sedikit deh ya. Jadi, pada tahun 2008 lalu, Johan Huibers bersama sekelompok tukang kayu amatir mencoba untuk membuat replika bahtera dalam cerita Nabi Nuh.

Huibers bersama timnya pun kala itu membutuhkan waktu sekitar 4 tahun untuk menggarap proyek tersebut, sebelum akhirnya bahtera buatan pria asal Belanda itu selesai pada tahun 2012danmenghabiskan uangsebanyak 1,6 juta dolar AS atau lebih dari 22 Miliar rupiah.

Baca Juga : Kegep, Motor Bebek Termahal di Indonesia udah Sampai. Siap Dikirim

Berikut penampakan bahtera buatan Johan Huibers:

Tampak Luar

Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

Baca Juga : 5 Kali Lebih Kuat dari Besi, Apa Rahasia Jaring Laba-Laba Ini?

Tampak Dalam

Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

Peter Baas / Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

Peter Baas / Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

Ark Of Noah

Bahtera buatan Johan Huibers

Dilansir dariFox News, beberapa waktu lalu Johan Huibers mengatakan bahwa dia memiliki keinginan untuk berlayar dari Belanda ke Israel menggunakan bahtera buatannya.

Meskibahtera buatannya nggak memiliki mesin motor penggerak, Huibers mempunyai rencana untukmenyewabeberapa tugboat agar kapal miliknya itu bisa mengarungi lautan.

Huibers sendiri saat ini sedang mengumpulkan donasi dan memperkirakan bahwa dirinya bakal menghabiskan sekitar 1,3 juta dolar AS atau lebih dari 18 miliar rupiah agar rencananya tersebut bisa segera terlaksana. (*)

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber BoredPanda, Fox News