"Roxy sendiri pun semua kenal dari game yang akhirnya satu persatu ditarik masuk Roxy oleh pihak manajer.” ujar Afrindo.
Namun siapa sangka, ternyata para pemain TEAMnxl> masih berstatus pelajar sehingga mereka masih perlu ijin orang tua apabila ingin mengikuti suatu turnamen.
Afrindo mengatakan para orang tua awalnya tidak setuju, namun kemudian mengijinkan asal tidak mengganggu aktivitas sehari-hari.
Sudah ada banyak prestasi yang diraih TEAMnxl> selama mengikuti turrnamen, di antaranya:
- Juara 1 – Devils Tournament September 2017 - Juara 1 – Glorious Tournament Season 4 September 2017 - Juara 1 – Glorious Tournament Season 5 - Juara 1 – Glorious Tournament Season 9 – 2018 - Juara 1 – Universitas Tarumanagara - Mobile Legends Competition 2017 - Juara 2 – MPL Qualifier #2 Mobile Legends Desember 2017 - Juara 2 – Boss Tournament Oktober 2017 - Juara 2 – Mobile Legends Online Championship Season 1 September 2017 - Juara 3 – WOG Djogja September 2017 - Juara 5 – JCC Revival 2017
Pada laga final MPL Season satu, mereka yang berstatus tim kuda hitam akhirnya menjalani pertandingan sengit lima game di mana terjadi balas-balasan dengan skor 3-2.
Dengan skor imbang 2-2, game kelima kemudian menjadi penentu.
Di game kelima, TEAMnxl> menggunakan formasi hero Akai (digunakan oleh Rave), Karrie (Watt), Saber (Billy), Jawhead (LJ), dan Cyclops (G).
Sedangkan EVOS menggunakan formasi hero Grock (Donkey), Lancelot (Oura), Hylos (iOS), Yi Sun-Shin (Kneer), dan Alpha (JessNoLimit).
Dengan kekompakan dan strategi yang dimiliki maka TEAMnxl> berhasil mengalahkan EVOS di game kelima dengan 16 kill - 3 death dan berhasil keluar sebagai juara MPL 2018 dan berhak mendapat hadiah sebesar Rp 506.523.000,-.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Perkenalkan Team NXL, Profil Lengkap Juara MPL Indonesia Season 1 yang Kalahkan EVOS".