Follow Us

5 Tips Menguasai Teknik Grind untuk Skater Pemula

- Jumat, 12 Januari 2018 | 09:15
Skateboard (Abdu)
Hai Online

Skateboard (Abdu)

HAI-Online.com – Sebagai sebuah olahraga extreme and lifestyle, skateboard menawarkan banyak sekali hal yang seru. Mulai dari gayanya, sampai trik-triknya, semua patut diikutin.

Dan ngomongin soal trik, kayaknya kamu belum bisa disebut seorang skater sejati kalau belum bisa nguasain trik grinding. Kenapa? Karena, lewat trik ini, kamu bisa pamer kontrol terhadap papan skater di atas sebuah objek datar dan tipis.

Biasanya anak-anak skate lebih sering melakukan trik grind ini pada Rail atau Funbox yg dibuat sendiri ataupun yang ada di sebuah taman, sekolah, kampus dan skatepark. Walaupun bakal merusak truck bagian bawah papan, tetapi justru itu esensi utamanya.

Tapi nggak mudah loh melakukan trik yang satu ini. So, HAI pun coba minta wejangan dari salah satu skater nasional yang jago banget kalau nge-grind, Satria Vijie!

Satria Vijie: Grind Good Grind Safe
So, apa saja yang harus dipersiapkan dan diperhatikan sebelum melakukan trik ini, yuk simak tips-tips-nya.

1. Kenali Jenis Trik Grind-nya

Grinding nggak sekedar melaju di atas rail doang kok. Layaknya trik lainnya, ada kombinasi-kombinasi yang wajib kamu ketahui. Contohnya 50-50 Grind, 5.O Grind, Nose Grind, hingga Crook Grind. Tetapi yang paling susah adalah Feeble Grind. Di mana, sang skater harus menggesekkan truck belakang dan setengah papan tengah sedikit serong.

UDAH TAU BELUM? Ini 10 Pemain Sepak Bola yang Nama Jerseynya Bukan Nama Aslinya

2. Kuasai Teknik Dasarnya

Selayaknya pada olahraga dan trik lainnya, sang skater wajib menguasai teknik dasarnya dulu. Nah, untuk grind, Ollie dan Backside/frontside Oliie adalah syarat utamanya. Tujuannya? jelas agar kita bisa mendapatkan pakem. "Gunanya untuk memudahkan saat melakukan grind di object dan bisa menjaga keseimbangan saat melakukan trik tersebut," pandang Satria, yang sudah malang melintang bertanding di luar negeri.

3. Pilih Papan yang Presisi

Dalam trik Grind, ukuran dari papan sangatlah berpengaruh, loh. Maklum, keseimbangan dan fokus jadi kunci keberhasilan kamu melakukan trik ini. So, ada baiknya papan yang kamu pilih nyaman dipakai deh. "Jadi kalau papannya terlalu kecil ukurannya biasanya akan lebih sulit dalam menyeimbangkan trik saat grind. Saran gue sih ukuran papan disesuain sama enaknya kamu pakai papan skateboard nggak terlalu kecil nggak terlalu besar," jelasnya.

4. Belajar Jatuh

Banyak skater yang nggak tahu gimana sih cara jatuh yang aman saat melakukan trik. Nah, yang harus kamu perhatikan adalah posisi tangan terlebih dahulu. "Cara jatuh yg aman saat melakukannya tidak menahan dengan tangan saat jatuh, jika jatuh usahakan untuk berguling, dan usahakan peregangan lebih banyak sebelum melakukan trik grind untuk menghindari cedera," tegas Satria.

5. Banyak Cari Referensi

Learn from the pro! Khususnya buat para amatir sih. Yap, karena trik ini butuh pelatihan khusus, kamu nggak boleh sembarangan icip-icip. Salah dikit, bisa kejungkal. So, Satria pun nyarin buat kamu nyari referensi di Youtube atau apapun itu. "Cari referensi trik grind itu dan bagaimana jatuhnya, agar menghindari dari cedera serius saat melakukan trik grind ini, intinya harus fokus dan mau nyoba," saran Satria.

Penulis: Adhie Sathya

Editor : Hai Online

Baca Lainnya

Latest