Setelah berbulan-bulan diketahui bahwa Zendaya dalam film Spider-Man: Homecoming bakal berperan sebagai Michelle, baru-baru ini kabar justru kembali beredar dan bilang kalo cewek Disney itu bakal memerankan karakter Mary Jane Watson. Itu, lho, cewek yang ditaksir sama Peter Parker berdasarkan cerita komiknya.
Berita ini tentunya menimbulkan banyak reaksi di jagat maya. Sebagian orang mendukung pemilihan cewek 19 tahun itu sebagai Mary Jane, dan sebagian lain, memutuskan buat nggak terlalu setuju. Gara-gara perbedaan pendapat ini, Stan Lee, sang legenda di semesta Marvel pun angkat bicara.
Dalam tulisan di The Toronto Sun, Lee yang menciptakan karakter Mary Jane bersama dengan John Romita Sr. dan Steve Ditko di tahun 1960-an ini justru ngaku banyak mendengar hal-hal menarik soal akting Zendaya. So, dia malah cukup antusias, tuh, buat melihat aksi Zendaya di dalam film Spider-Man: Homecoming.
“Kalau dia benar-benar adalah aktris yang hebat seperti yang saya dengar, saya rasa, (peran) itu akan sangat-sangat keren,” ujar Lee.
Sejauh ini, karakter apa yang bakal diperankan oleh Zendaya emang belum dikonfirmasi secara resmi. Tapi, berita soal cikal bakal keterlibatannya sebagai Mary Jane cukup menimbulkan perdebatan sengit di antara para fans. Di satu sisi, banyak yang penasaran sama Mary Jane kalo diperankan sama Zendaya. Di sisi lain, banyak yang nggak suka kalo Zendaya yang mainin Mary Jane. Alasannya beragam. Entah lantaran mereka nggak suka sama sosok Zendaya-nya, atau nggak suka kalo yang memerankan Mary Jane nggak seputih tokoh di komiknya.
Tapi sebenernya, kalo sampe soal ras itu dipermasalahkan, terang aja Stan Lee nggak sepakat. Pasalnya, dalam melihat pemeran, doi cuma peduli sama pembawaan aktornya nanti dalam memerankan karakter yang dia ciptakan, nggak peduli sama warna kulitnya. Lee hanya ingin, karakter yang dia buat, diadaptasi dengan layak untuk film yang bakal tayang.
Well, entah beneran Zendaya yang bakal memainkan karakter Mary Jane Watson atau bukan, kita tunggu aja kabar resmi selanjutnya. Yang pasti, Spider-Man: Homecoming bakalan segera rilis di layar lebar, pada pertengahan tahun mendatang. Siap-siap!
Baca Juga
Batman vs Superman, Siapa Yang Menang Menurut Stan Lee?Sains Membuktikan Kalau Spiderman Itu Nyata!
Hey, Spiderman Menyapa di Captain America 3: Civil War!