Follow Us

Lenovo Vibe X2 'Mendarat' di Indonesia

- Kamis, 27 November 2014 | 10:52
Lenovo Vibe X2 Mendarat di Indonesia
Hai Online

Lenovo Vibe X2 Mendarat di Indonesia

Bertempat di Jakarta, Kamis (27/11), Lenovo menghadirkan salah satu varian smartphone kelas premiumnya, Lenovo Vibe X2. Uniknya, ponsel ini sendiri merupakan ponsel pertama di dunia yang punya tiga lapisan warna gradien yang diaplikasikan di bodinya.

"Keunikan Vibe X2 ini ada pada desainnya yang punya tiga lapisan warna. Layer di smartphone ini menandakan kalau para pengguna Lenovo Vibe X2 adalah orang yang fashionable," ujar Jimmy Kuswandi, selaku Customer Quality Manager Lenovo.

Ponsel ini sendiri menggunakan prosesor MT6595 octacore yang membuat kinerjanya menjadi lebih cepat. Penggunaan prosesor itu sendiri bukan tanpa alasan. Menurutnya, dengan penggunaan prosesor tersebut para pengguna bisa menikmati berbagai manfaat jaringan LTE komersial.

Untuk sektor kamera, Lenovo Vibe X2 menyematkan kamera beresolusi 13 MP dengan fitur kontroll auto-focus yang dilengkapi dengan LED flash untuk bagian belakang, sedangkan untuk bagian depannya menggunakan kamera 5 MP wide-angle.

Nggak cuma itu, ponsel ini juga dilengkapi dengan dua aksesoris tambahan, yaki Vibe X2 Battery dan Vibe X2 Speaker. Vibe X2 Battery sendiri punya fungsi nggak cuma melindungi smartphone, tapi juga berguna untuk memperpanjang daya tahan baterai sampai 75 persen. Sedangkan untuk X2 speaker berfungsi untuk memperkuat suara smartphone saat mendengarkan musik dan menonton film.

Ponsel premium terbaru dari Lenovo ini akan mulai tersedia di pasar Indonesia mulai Desember 2014 dengan harga mencapai Rp 4 juta.

Editor : Hai

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular