Follow Us

Kenapa Dewa 19 Pilih Rere daripada Ronald Jadi Drummer di Album Terbaik Terbaik, Ahmad Dhani: Style-nya Dekati Roger Taylor

Ferry Budi Saputra - Rabu, 09 Juni 2021 | 09:15
Dewa 19 formasi pertama
Dok. HAI

Dewa 19 formasi pertama

HAI-Online.com - Ahmad Dhani mengungkapkan kenapa Dewa 19 lebih memilih Rere daripada Ronald di album Terbaik Terbaik (1995). Selain selera, ternyata ada faktor lain juga yang membuat Rere terpilih.

Baca Juga: Ari Lasso Dipecat atau Mengundurkan Diri dari Dewa? Ahmad Dhani Ungkap Kebenarannya hingga Digantikan oleh Once

Berbicara dalam channel Youtube-nya Video Legend pada Mei 2021, Ahmad Dhani mengungkapkan alasan kenapa Dewa 19 saat itu lebih memilih Rere daripada Ronald untuk mengisi album Terbaik Terbaik (1995).

Salah satu alasannya Rere lebih dipilih daripada Ronald di album Terbaik Terbaik karena masalah selera, "Bukan berarti Rere lebih baik daripada Ronald, tapi memang selera," ungkapnya.

Saat itu personel Dewa 19 yaitu Ahmad Dhani, Ari Lasso, Andra dan Erwin sepakat lebih selera dengan permainan (gebukan) Rere daripada Ronald, makanya kenapa dia bisa dipilih.

"Sampai saat ini, memang Dewa tidak mengarah kepada aliran funky meskipun beberapa ada lagu yang funky. Ronald memang lebih nge-funk, terus Ronald lebih suka senar yang cenderung Piccolo ya. Kalau Dewa lebih senang main drum senarnya yang besar-besar," ucapnya.

Ahmad Dhani mengungkap sebenarnya selera dia lebih mengarah pada drummer Queen, Roger Taylor makanya dicari drummer dengan tipikal permainan yang mendekati dia.

"Sebenarnya secara pribadi drummer favorit saya Roger Taylor dari Queen. Nah, Ronald tuh jauh banget tipikalnya dengan Roger Taylor dari Queen. Rere lebih mendekati," katanya.

Menurut Ahmad Dhani lagu-lagu Dewa lebih banyak straight rock makanya dicari yang style-nya pas.

"Kalau Ronald tuh nggak straight rock dia tuh. Sekali lagi bukan Ronald mainnya nggak sebagus Rere, bukan. Beda aja, beda style. Kita lebih suka yang nggak terlalu rumit tapi kenceng, powerful," katanya.

Baca Juga: Aksan Sjuman Ungkap Pernah Diajak Main Bareng Scorpions, Nolak Karena Milih Dewa 19

Dia menambahkan, saat itu dia menganggap Dewa salah pilih Aksan sebagai drummer karena bukan selera yang dibutuhkan band.

"Jadi itulah kenapa akhirnya kita agak salah pilih waktu itu memilih Aksan sebagai drummer karena ternyata selera kita nggak di sana gitu. Kita butuh drummer yang intinya, kalau saya sebagai produser intinya drummer yang lebih ke Roger Taylor," ungkapnya.

Ahmad Dhani yang merupakan penggemar berat Queen ini kemudian menjelaskan kenapa harus memilih drummer yang gayanya lebih mengarah ke Roger Taylor.

"Roger Taylor tuh bukan drummer yang jago tapi cocok aja buat Queen," ucapnya.

Seperti diketahui Aksan Sjuman mengisi posisi drummer untuk album Pandawa Lima (1997). Setelah album itu dia dikeluarkan, karena gaya permainannya yang kurang pas dengan Dewa saat itu yang dianggap lebih mengarah ke Jazz.

Dia juga mengatakan jika Agung lah yang paling cocok sebagai drummer Dewa 19.

"Drummer jago juga banyak, kebetulan Tyo Nugros cocok sama Dewa 19. Nah, sekarang pun yang paling cocok dengan Dewa 19 ya Agung Yudha Asmara. Terbukti dia sudah di Dewa sejak 2007 hingga kini," pungkasnya.

Dengan demikian Agung menjadi drummer terlama buat Dewa 19 kurang lebih 16 tahun sudah berada di band tersebut.

Baca Juga: Al Ghazali Pernah Dilecehkan Guru, Tubuhnya Diendus Saat Lengah Tertidur, Tonjokan Al Jadi Endingnya

Seperti diketahui, pada album Terbaik Terbaik (1995), Rere Reza mengisi posisi drummer sebagai additional.

Sebelum mengisi di album tersebut, dia juga telah mengisi untuk album Format Masa Depan (1994) sebagai additional drummer.

Selain Rere, pada album Format Masa Depan (1994) yang merupakan album kedua Dewa 19 itu posisi drummer juga diisi oleh Ronald Fristianto sebagai additional.

Pada akhirnya di album Terbaik Terbaik (1995), Dewa 19 lebih memilih Rere untuk mengisi posisi drummer daripada Ronald.

Hal ini tentu saja berkaitan dengan selera dan gaya bermain dari kedua drummer tersebut. (*)

Baca Juga: Alasan Ahmad Dhani Beli Lagu Neng Neng Nong Neng: Selera Pendengar Musik Indonesia Menurun

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest