HAI-Online.com - M2 World Championship yang ditonton jutaan penggemar dari Indonesia, Myanmar dan Filipina tercatat berhasil mengumpulkan lebih banyak penonton dari turnamen The International 2019 dan IEM Katowice 2020.
Baca Juga: 5 Game Handphone Populer yang pernah Fenomenal di Indonesia
Turnamen tahunan yang disebut juga sebagai Piala Dunia Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) tersebut berlangsung di Shangri-La Hotel Singapore awal bulan lalu dan menampilkan beberapa tim terbaik di dunia.
Menurut Esports Charts, MLBB yang merupakan game mobile tersebut telah menjadi salah satu esports populer di dunia.
Dalam hal ini menyangkut penayangan puncak, M2 World Championship dengan mudah menyalip acara esports yang sudah lebih dulu populer seperti Dota 2 The International 2019 dan CS: GO IEM Katowice.
Penayangan puncak M2 mencatatkan 3.083.245 penonton. Berada di posisi kedua di belakang League of Legends 'Worlds 2020 dengan jarak perolehan yang tipis.
Baca Juga: Liverpool Resmi Punya Bek Baru Ben Davies dan Ozan Kabak, Keduanya Dapat Nomor Punggung 28 dan 19
Keberhasilan ini dikaitkan dengan popularitas MLBB yang sangat besar di kawasan Asia Tenggara.
Adapun besaran persen penontonnya, 50% persen penonton M2 World Championship terdiri dari penonton berbahasa Indonesia, diikuti oleh Myanmar (18%) dan Filipina (17%), sedangkan Pemirsa berbahasa Inggris hanya terdiri 8%.
Sejak hari ke-1 jutaan penonton sudah menyaksikan M2 World Championship. Pada pertandingan antara OMEGA dan RRQ Hoshi dari Indonesia disaksikan lebih dari 2,1 juta orang. Rekor itu pecah pada hari ke-2 saat pertandingan RRQ Hoshi melawan Burmese Ghouls asal Myanmar yang disaksikan sekitar 2,2 juta penonton.
Baca Juga: PSG x Jordan Resmi Luncurkan Kit Keempat dan Air Jordan 1 Zoom
Rekor itu kembali pecah ketika RRQ Hoshi bertanding di Lower Bracket menghadapi Bren Esports yaitu disaksikan 2,6 juta penonton. Sementara pada laga Grand final antara Bren Esports dan Burmese Ghouls mengumpulkan lebih dari 3 juta penonton.
Catatan tersebut membuat M2 World Championship menjadi turnamen kedua yang paling banyak ditonton setelah PUBG Mobile Global Championship Season 0, yang mencatat 3,8 juta penonton.
Sedangkan, untuk tim yang paling banyak ditonton di M2, RRQ Hoshi masih menjadi tim yang paling banyak ditonton pertandingannya yaitu dengan rata-rata 1,1 juta penonton, diikuti Burmese Ghouls dan Bren Esports.
Menurut Esports Charts, Facebook masih menjadi platform pilihan para penggemar MLBB. Siaran Burma sejauh ini yang paling populer di platform Facebook dengan 918.000 penonton, yang merupakan rekor baik untuk platform maupun bahasa. Sementara itu, studio Indonesia NimoTV mencatat 702.000 penonton di puncaknya.
Baca Juga: Keluar dari Bigetron Red Aliens, Microboy Resmi Gabung dengan EVOS
Penulis: Ferry Budi Saputra