Follow Us

Bos Amazon Kehilangan Rp 117 Triliun Hanya dalam Waktu 2 Hari Aja, Ini Penyebabnya

Bayu Galih Permana - Senin, 20 Juli 2020 | 12:30
Jeff Bezos
Instagram/jeffbezos

Jeff Bezos

HAI-Online.com - Salah satu orang terkaya di dunia, Jeff Bezos baru-baru ini dilaporkan kehilangan kekayaan hingga ratusan triliun rupiah hanya dalam waktu dua hari saja.

Menurut laporan Forbes, kekayaan pendiri Amazon tersebut hilang hingga mencapai 8 miliar dolar AS (sekitar Rp 117 triliun) pada tanggal 10 dan 14 Juli kemarin.

Hilangnya 8 miliar dolar AS tersebut kemudian membuat jumlah kekayaan Bezos mengalami penurunan sebanyak 4,4 persen dari total keseluruhan yang dia miliki.

Penurunan jumlah kekayaan Bezos tersebut diketahui terjadi karena menyusutnya nilai saham New England Patriots NFL (4,1 miliar dolar AS) dan New York Giants (3,9 miliar dolar AS).

Baca Juga: Ide Bagus Olah Sampah, Pasangan Desainer Sulap Limbah Plastik di Laut Jadi Furniture

Meskipun begitu, Forbes sendiri menyebut bahwa penurunan itu nggak sebanding dengan keuntungan yang didapat oleh Bezos pada bulan Maret lalu.

Pada bulan Maret kemarin, nilai saham Amazon dilaporkan meroket hingga 69 persen seiring banyaknya orang yang memilih berbelanja secara daring karena dampak virus corona.

Meroketnya nilai saham Amazon itu kemudian membuat jumlah kekayaan yang dimiliki Bezos bertambah sebanyak 68 miliar dolar AS (sekitar Rp 999 triliun).

Menariknya, penurunan tersebut diprediksi hanya akan terjadi sementara, dan diramalkan akan kembali stabil bahkan lebih kuat dari sebelumnya. (*)

Source : Forbes

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest