Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Viral Chef Masak dengan Gaya Barbar, Mengaku Awalnya Gara-gara Jengkel

Ricky Nugraha - Senin, 04 November 2019 | 17:53
Chef Antok yang viral karena aksi memasaknya yang bar-bar
YouTube/ Evan Media

Chef Antok yang viral karena aksi memasaknya yang bar-bar

Meski emosinya kerap memuncak saat memasak, Antok mengaku kualitas cita rasa hidangannya tetap dijaga dengan baik.

Sebelum merintis usaha memasak hidangan seafood yang viral, Chef Antok ternyata membuka kedainya untuk tempat jualan kopi.

"Dulu itu tempat ngopi, dari 2014 hampir 5 tahunan," ungkap Chef Antok.

Kemudian, Antok terinspirasi membuka kedai seafood karena hobinya yang kerap "blusukan" ke TPI (Tempat penjualan Ikan). Ia kerap membeli kerang dan memasaknya sendiri, lalu banyak teman-temannya yang tertarik.

Baca Juga: Dianggap Punya Makna Jelek, Mobil Kopi 'Ngocok Yuk' Diamanin Satpol PP

Semenjak viral, Antok mengaku kini cafe-nya itu makin fokus di bidang seafood. Dalam sehari,ia mengaku bisa menghabiskan 250 kg kerang untuk diolah tiap harinya.

Terkait atraksinya itu, pengunjung bisa langsung menyaksikannya di dapur tiap hari. Atraksi penuh emosi Antok itu tiap harinya digelar sekali sekitar pukul 8 atau 9 malam.

Buat yang penasaran, kalian bisa kunjungi Babalu Cafe di Jl. Pangeran Diponegoro 35, Simpang 5, Purwodadi, yang buka dari pukul 3 sore sampai 2 dini hari.

Source : Tribun Palu

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x