Follow Us

Khawatir Diusir Petugas, Maurizio Sarri Minta Bocah 'Penyusup' Duduk di Bangku Cadangan Juventus

Bayu Galih Permana - Selasa, 23 Juli 2019 | 11:30
Mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menyapa seorang bocah saat pertandingan International Champions Cup (ICC) 2019 kontra Tottenham Hotspur, di National Stadium, Minggu (21/7).
Dok. Premier Sports via Kompas.com

Mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menyapa seorang bocah saat pertandingan International Champions Cup (ICC) 2019 kontra Tottenham Hotspur, di National Stadium, Minggu (21/7).

HAI-Online.com - Merasa khawatir akan diusir petugas keamanan, pelatih Juventus, Maurizio Sarri mengajak bocah yang turun ke lapangan dalam laga antara Juventus melawan Tottenham Hotspur di ajang International Champions Cup 2019 untuk ikut duduk di bangku cadangan.

Seperti yang dilansir HAI dari Kompas.com, momen menarik tersebut terjadi nggak lama setelah pesepakbola berusia 34 tahun tersebut ditarik keluar lapangan oleh sang pelatih, Maurizio Sarri pada babak kedua pertandingan.

Ketika hendak duduk di sebelah Leonardo Bonucci di bangku cadangan, pemain yang sempat membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions selama tiga musim berturut-turut tersebut secara tiba-tiba dihampiri oleh seorang bocah yang memakai jersi Juventus.

Mengetahui hal tersebut, Cristiano Ronaldo terlihat sangat antusias menyambut kehadiran bocah tersebut, dan keduanya sempat berbincang-bincang dengan akrab, bahkan mempersilahkannya untuk duduk bersama para pemain Nyonya Tua di bangku cadangan.

Baca Juga: Tak Terbukti, Cristiano Ronaldo Terbebas dari Kasus Dugaan Pemerkosaan

Menariknya, momen tersebut rupanya terjadi atas seizin Maurizio Sarri yang mengaku melihat bocah tersebut berada di lapangan karena ingin berfoto bersama Ronaldo.

Karena merasa khawatir bocah tersebut akan diusir oleh petugas keamanan yang ada di National Stadium, Sarri kemudian memanggilnya untuk datang dan berfoto bersama sang idola.

"Aku khawatir para petugas akan segera membawanya pergi. Jadi, aku memanggilnya untuk datang dan berfoto bersama Cristiano. Saat aku melihat seorang anak lelaki yang masih muda di lapangan, itu bukan penyusup. Bagiku, itu adalah sumber kegembiraan," ungkap Sarri.

Dalam laga yang digelar pada Minggu (21/7) tersebut, Juventus sendiri harus menyerah dari sang lawan, Tottenham Hotspur setelah kalah tipis 2-3 melalui gol-gol yang dicetak oleh Erik Lamela (30'), Lucas Moura (60'), dan Harry Kane (90'+3').

Sementara itu, Si Nyonya Tua hanya mampu membalas dua dari tiga gol yang dicetak oleh The Lilywhites melalui aksi Gonzalo Higuain (56') dan Cristiano Ronaldo (60'). (*)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest