Follow Us

Hancur! Nggak Percaya Sama Quick Count di Layar Kaca, Pria Ini Unboxing TVnya

Al Sobry - Jumat, 19 April 2019 | 10:59
Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019
Kolase Tribunnews & Twitter @anonlokal

Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019

HAI-Online.com – Gelaran Pemilu 2019 memang telah berlalu, namun pesta demokrasi yang dilangsungkan 5 tahun sekali ini nggak selesai dibahas, terutama soal kisruh hasil hitung cepat atau quick count yang sering diumumkan lewat stasiun TV.

Seperti diketahui, perkembangan teknologi informasi saat ini memungkinkan kita mengetahui hasil quick count Pemilu 2019 hanya dalam hitungan hari.

Tak tanggung-tanggung, hasil quick count Pemilu 2019 bisa langsung kita saksikan di layar TV.

Baca Juga : Dijamin Ngakak, TPS Ini Punya Cara Kocak ketika Bacakan Hasil Suara

Jumlah yang kita saksikan tersebut sedianya merupakan jumlah suara faktual saat itu juga di TPS.

Meski hasil tersebut tak selalu sama persis dengan hasil penghitungan resmi dari Komisi Pemilihan Umum atau KPU, tetapi hasil quick count tak akan jauh meleset.

Lantaran selisih kesalahan penjumlahan data atau margin of error yang hanya berkisar 1 sampai 2 persen.

Namun, apa jadinya jika hasil quick count yang ditayangkan di TV justru menyulut emosi penontonnya?

Seperti aksi viral di media sosial di mana seorang pria mengungkapkan ketidakpercayaannya atas hasil quick count dalam sebuah video.

Baca Juga : Nggak Sanggup Berkompetisi, Saatnya Bilang: Selamat Tinggal BBM!

Video yang kini menjadi perbincangan netizen tersebut diketahui lewat unggahan akun Twitter @anonlokal pada Rabu (17/4/2019).

"Di Padang nich. Sabar ya....02 pasti menang...sabar ya. Saudara kita ini rela menghancurkan TV nya daripada menonton berita bohong hasil Quick Count. Mantap Da..," tulis akun tersebut.

Dalam video yang diunggah akun tersebut, tampak seorang pria berbaju abu-abu yang secara tiba-tiba menginjak-injak layar televisinya sendiri.

Bukan cuma itu, pria tersebut lantas membanting benda elektronik tersebut ke halaman rumahnya.

"Mengapa kau, bang?" tanya orang yang tampaknya merekam video tersebut.

Usai menginjak-injak dan membanting televisinya, pria itu menjelaskan alasannya melakukan hal nekat tersebut.

Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019
Kolase Twitter @anonlokal

Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019

Ia menunjukkan sebuah unggahan Facebook di ponselnya pada si perekam video.

Pria tersebut lalu menjelaskan bahwa hasil quick count yang tertampil di layar TV miliknya berbeda jauh dengan perolehan yang ia lihat di Facebook.

"Alamak, di TV itu berubah ah," ujar pria tersebut sembari menunjukkan gambar hasil quick count Pemilu 2019.

Baru sehari diunggah, video singkat tersebut telah menjadi viral di Twitter dan ditonton lebih dari 42 ribu kali.

Pasalnya kejadian tersebut seolah mengingatkan kembali akan aksi viral unboxing motor yang terjadi beberapa waktu lalu.

Sontak, para netizen pun membanjiri postingan akun @anonlokal dengan berbagai komentar.

Baca Juga : Unboxing Scoopy Masih Biasa! Nih, Unboxing Jeep Wrangler Cuma 1 Menit!

"Aduh kasian tuh TV gak salah apa-apa diinjek-injek terus dilempar. Teganya kau uda," tulis akun @untianak seraya menambahkan emoticon menangis.

"Horang kayah mah bebas. Kaum elite ini, ga sayang ngerusak barang padahal kalo disumbangin kan padahal pahalanya banyak itu," cecar akun @dadpull69.

"Mungkin beliau tukang reparasi TV makanya berani nginjak-injak TV," canda akun @anerahmawati7.

Namun, ada pula seorang netizen yang justru mendukung aksi pria tersebut.

"Gue udah ga nonton TV sejak beberapa tahun lalu, bang. Lo baru hari ini ga percaya. Lanjutkan perjuanganmu," komentar akun @syaheermohammed.

Sementara itu, dikutip dari Kompas.com, hasil hitung cepat atau quick count Pemilu 2019 Litbang Kompas hingga Kamis (18/4/2019) pada pukul 19.30 WIB, Jokowi - Ma'ruf Amin mengungguli Prabowo - Sandiaga Uno.

Calon presiden nomor urut 01 tersebut memperoleh suara sebesar 54,43% berbanding dengan 45,57%.

Lebih lanjut, hasil quick count dengan data yang masuk mencapai 99,95% tersebut, sejumlah partai politik mendominasi perolehan suara.

Mereka di antaranya, PDI Perjuangan, Gerindra, dan Partai Golkar.

Berikut daftar peroleh suara Partai Politik dari hasil Quick Count Litbang Kompas Kamis (18/4/2019) pada pukul 19.30.

Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019
Kompas.com (screenshot)

Viral Video Pria Marah-marah Hingga Unboxing TV Sendiri Lantaran Tak Percaya Hasil Quick Count Pemilu 2019

1. PDI Perjuangan 19,97%

2. Gerindra 12,84%

3. Partai Golkar 11,89%

4. PKB 9,27%

5. PKS 8,62%

6. Partai Nasdem 8,27%

7. Partai Demokrat 6,62%

8. PAN 6,62%

Baca Juga : Berikut 5 Selebritis yang Sukses Berkarier di Tanah Air Namun Tidak Ikut Mencoblos di Pemilu 2019, Kenapa?

9. Partai Perindo 2,85%

10. Partai Berkarya 2,12%

11. PSI 2,07%

12. Partai Hanura 1,35%

13. Partai Garuda 0,53%

14. PKPI 0,23%

Jadi, menilik dari aksi viral ini ada baiknya kita menghadapi apapun hasil penghitungan suara dengan kepala dingin. (*)

Source : grid.id

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest