GridOto.com – Mengirim sepeda motor melalui jasa ekspedisi, merupakan pilihan tepat bagi mereka yang tidak mau mengendarai tunggangannya di musim mudik.
Salah satu jasa ekspedisi yang bisa dipilih yakni kereta api. Sistemnya sama dengan mengirim barang lain pada umumnya.
Cukup memesan, lengkapi persyaratan, bayar dan motor pun siap diantar ke tujuan.
Namun, ada satu hal yang harus ditaati, petugas biasanya melakukan pengosongan tangki bensin, kenapa yaa ?
(BACA JUGA : Terharu, Kisah Seorang Kakek Penjual Bensin Eceran yang Menginspirasi!)
Raehan, pegawai PT. Kereta Api Logistik (KALOG) Stasiun Senen, menjelaskan, mengosongkan tangki sebelum mengirim motor tujuannya untuk mencegah terjadinya kebakaran.
“Itu sudah aturan yang harus diterapkan, supaya tidak terjadi kebakaran,” ujar Raehan kepada GridOto.com (14/5).
Cerita Raehan, soalnya beberapa tahun lalu pernah terjadi motor terbakar.
“Kondisi bensin yang penuh kan akan tergoncang-goncang lalu menguap, hawa panas didalam kereta kan panas, timbul lah api,” bebernya.
(BACA JUGA : Keamanan Diperketat! Kendaraan Masuk Bandara Malikussaleh Diperiksa dengan Alat Pendeteksi Bom)
Maka dari itu sebaiknya saat mengirim motor tidak melakukan pengisian bahan bakar sampai full.
“Kalau full pasti kita akan kuras, walaupun tidak sampai kosong sih,” pungkasnya.
Editor | : | Luthfi Anshori |