Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dokumenter Reggae Indonesia Sedang Digarap

Rian Sidik (old) - Rabu, 13 November 2013 | 09:45
Dokumenter Reggae Indonesia Sedang Digarap
Rian Sidik (old)

Dokumenter Reggae Indonesia Sedang Digarap

Jamaicansmusic.com akan menggarap film dokumenter yang menceritakan tentang scene musik reggae di Indonesia. Tiga orang asal Jamaika, Alex Morrissey, Biko Kennedy, Tanaka Roberts telah menghabiskan waktu hampir satu bulan di Indonesia untuk menyelesaikan dokumenter mengenai scene musik yang lahir di Jamaika ini.

Selain menampilkan penampilan band-band reggae di Indonesia, dokumenter ini juga akan menampilkan wawancara dengan musisi-musisi reggae seperti Ras Muhammad, Tony Q, dan Monkey Boots.

"Website kami, jamaicansmusic.com memiliki jumlah penggemar sekitar 2,5 juta orang dan lebih dari 500 ribu berasal dari Indonesia. Makanya, kami ingin merekam scene reggae di Indonesia yang ternyata lebih besar dari negara kami," ujar Alex Morrissey saat berkunjung ke kantor HAI.

Rencananya, film ini akan dirilis pada bulan Februari 2014 di Indonesia dan juga di Jamaika.

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x