Penakut Dilarang Baca! Ini 3 Game Horor Terseram di Smartphone

Rabu, 17 Oktober 2018 | 17:00
GridGames.ID

3 Game horor Terseram di Android

HAI-ONLINE.COM - Main game horor di PC pasti sudah dicoba. Pernakah kalian mencobanya di mobile atau smartphone?

Ternyata, ada beberapa game horor terbaik di Android dan iPhone juga lho, dan serunya lagi, bisa dimainkan gratis, nggak usah bayar, cukup modal kuota atau wifi aja, sob.

Nah, teman-teman GridGames mau ngasih rekomendasi apa aja game horor yang terseram dan paling diminati, dan pastinya bisa dimainkan tanpa harus bayar ketika di download.

Nggak pake lama, yuk, kita lihat langsung aja, guys!

1. Granny

GridGames.ID
GridGames.ID

Granny horor Game

Baca Juga : Wajib Main! Identity V, Game horor Survival Mobile Paling Menegangkan

Granny merupakan salah satu game horor terbaik dengan konsep yang menakutkan dimana ada seorang nenek yang psycho yang suka membunuh.

Jika kalian pernah menonton "Don't Breath", nah alur ceritanya hampir sama lho.

Pemain terjebak dan disekap di dalam rumah tua milik nenek berbaju putih dengan wajah seram.

Pemain harus mempunyai strategi yang cepat untuk mendapatkan beberapa kunci agar dapat keluar dari rumah nenek ini.

Akan ada banyak barang-barang yang disediakan dan kamu harus mengaturnya agar si nenek dapak dijebak.

Kalau pemain teralu lama, sang nenek akan mengejar dan memukul mu dengan tongkatnya.

Game ini juga banyak jumpscarenya lho terutama ketika si nenek mendekati kamu, jangan lupa pakai headset ya supaya makin seram suasanya.

2. SIM - Sarah is Missing

GridGames.ID
GridGames.ID

SIM - Sara is Missing

Baca Juga : Nongkrong di High Grounds Indonesia, Warnet Gaming Terkeren di Jakarta

Game horor/Triller ini adalah game offline dengan tamilan seperti mengontrol film.

Pada awal permainan, handphone kamu akan langsung diubah tampilan danfitur dengan handphone Sara.

Kamu akan dikontrol oleh sistem handphone Sara bernama Iris, kalau di iPhone namanya Siri.

Iris akan meminta bantuanmu untuk mencari keberadaan Sara, dan pemain diperbolehkan membuka isi message, gallery, notes, telepon, dan email milik Sara.

Lalu, salah satu teman Sara akan menjebak pemain untuk melakukan sesuatu dan disinilah tantangan pemain untuk memilih.

Jika pilihan yang dipilih salah, maka langsung game over dan memulai dari awal lagi.

Akan ada foto-foto seram didalam gallery Sara yang membuat kamu takut lho.

3. Sinister Edge 3D

Baca Juga : 3 Perbandingan PES 2019 VS FIFA 19, Siapa Game Sepak Bola Terbaik?

Sinister Edge 3D memiliki konsep yang bisa dibilang mirip dengan Granny dimana pemain harus menjelajah rumah hantu sendirian.

Pemain juga harus mencari jalan keluar yang tidak kelihatan oleh hantu yang dirumah tersebut.

Jumpscare disini jauh lebih banyak dan menyeramkan loh, jadi pemain harus hati hati ya.

Game ini juga menyediakan tambahan fitur VR diamana membuat game akan jauh lebih seram.

Dari ketiga game di atas, manakah yang menarik perhatian kalian?

Artikel ini pertama kali tayang di GridGames.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya