HAI-ONLINE.COM - Ada kabar baik buat para RTF Colony yang tersebar di seluruh Indonesia nih.
Band idola kalian, Revenge The Fate, bakal merilis album terbarunya yang berjudul Awakening pada tahun ini!
Hal ini terungkap lewat akun Instagram band yang digawangi Anggi, Sona dan Zacky tersebut.
Mereka mengunggah 3 foto yang memperlihatkan "kisi-kisi" dari album terbarunya, seperti artwork album tersebut.
Baca Juga : Kisah Perjalanan Revenge The Fate: Cari Personel Lewat Medsos Hingga Semuanya Tinggal di Satu Rumah
Awakening bakal menjadi album penuh kedua dari Revenge The Fate setelah sebelumnya pada 2014 mereka merilis album pertama, Redemption.
Kala itu, Revenge The Fate bikin pesta besar-besaran untuk pesta perilisan album pertama mereka di Cimahi, Bandung. Band-band besar seperti Burgerkill, Jasad, Taring, hingga Billfold pun diundang.
Mungkin aja ketika Awakening sudah dirilis bakal ada pesta perilisan seperti yang digelar oleh Revenge The Fate pada 2014 silam.
Akan tetapi, sampai saat ini, Revenge The Fate belum menjabarkan tanggal pasti kapan Awakening bakal dirilis. So, kalian harus sabar, ya!
Namun, di album ini RTF hanya bertiga.
Soalnya belum lama ini, gitaris Revenge The Fate, Cikhal, harus undur diri dari band deathcore tersebut.
Baca Juga : Cikhal Sang Gitaris Cabut dari Revenge The Fate
Tepatnya pada 13 Maret 2018, di mana Anggi, Sona dan Zacky merilis sebuah video di akun YouTube Revenge The Fate.
"Halo, guys, kami Revenge The Fate, dengan sangat berat hati kami harus memberitahukan bahwa hari ini, tepat pada tanggal 13 Maret 2018 Cikhal telah memutuskan untuk resign dari Revenge The Fate," ujar Anggi sang vokalis.
Walau demikian, Revenge The Fate mengaku tetap bakal mendukung segala keputusan Cikhal yang sudah cukup lama menjadi gitaris band metal asal Bandung itu.
Good luckuntuk perilisan album keduanya, Revenge The Fate!