4 Objek Wisata di Labuan Bajo yang Harus Kamu Datengin

Rabu, 08 Agustus 2018 | 12:41
iStockphoto

Pulau Kelor memang indah banget!

HAI-online.com - Indonesia, sebagai salah satu negara terbesar di dunia, terkenal dengan wisata alam baharinya. Apalagi, negara ini sering disebut dengan julukan Negeri Seribu Pulau, di mana tersebar pulau-pulau indah yang bisa dikunjungi oleh siapapun.

Labuan Bajo salah satunya. Sebuah tempat indah yang terletak di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur, yang menyimpan banyak kekayaan alam Indonesia dan seringkali menjadi destinasi favorit para turis asing untuk liburan.

Namun, apakah kamu tahu tempat-tempat yang bisa kamu kunjungi di Labuan Bajo? Kalau belum, yuk kita lihat keempat tempat di Labuan Bajo yang harus kamu datengin!

Goa Batu Cermin

Indonesia Tourism

Serunya bertualang di Batu Cermin

Ke Labuan Bajo tidak akan terasa lengkap kalau tidak menjelajahi sebuah Goa bernama Batu Cermin. Goa Batu Cermin menjadi salah satu daya tarik turis asing maupun lokal yang ingin melihat keindahan serta “misteri” tempat gelap yang dipenuhi bebatuan dan air sejernih laut di pulau-pulau di sekitaran Labuan Bajo!

Bebatuan yang ada di dalam Goa Batu Cermin ini memiliki Kristal yang memantulkan cahaya matahari, sehingga bagian dalam goa itu terlihat sangat indah.

Buat kamu kaum pria yang suka tantangan dan ingin melihat keindahan Goa Batu Cermin di Labuan Bajo, cobalah datang di pagi hari, mulai dari jam 9 hingga 10!

Gili Lawa

iStockphoto
AlfinTofler

Pemandangan di Gili lawa

Selain Pulau Kelor, Labuan Bajo juga punya pulau yang sangat indah bernama Gili Lawa. Pulau ini juga dihuni oleh binatang-binatang seperti rusa, selain itu dikelilingi lautan biru yang sangat indah serta jernih.

Namun sayang, beberapa waktu lalu, Gili Lawa tertimpa musibah kebakaran yang membuat beberapa bagiannya menjadi terbakar.

Maka dari itu, petugas setempat langsung menutup Gili Lawa untuk sementara waktu. Akan tetapi, tenang saja, mudah-mudahan, rerumputan indah yang ada di Gili Lawa bisa cepat tumbuh kembali, apalagi kalau curah hujan tinggi!

Pulau Kelor

iStockphoto
Treethot Polrajlum

Suasana sore di pulau Kelor

Apakah kamu pria yang suka jalan-jalan di bawah sinar matahari? Pulau Kelor di Labuan Bajo akan menjadi tempat favorit kamu!

Pulau Kelor menyajikan pemandangan laut yang biru dan jernih, ditambah lagi pasir putihnya yang membuat kita semakin ingin main air dan panas-panasan di bawah sinar matahari.

Selain itu, Pulau Kelor juga dikelilingi beberapa bukit yang bisa kamu tanjak dan di sana, kamu bisa ambil foto-foto yang keren!

Berenang Bersama Hiu Paus

iStockphoto
Evgeniy Stepanenko

(Ilustrasi) foto seorang penyelam di bawah laut bersama paus

Selama ini, kita hanya bisa melihat ikan hiu paus di televisi saja, namun tidak pernah merasakan sensasi berenang bersama ikan yang sangat luar biasa besarnya itu.

Nah, kalau kamu sedang berada di Labuan Bajo, kamu bisa, lho, berenang dan free diving bersama ikan hiu paus. Pasalnya, terdapat banyak sekali tour guide dari penduduk lokal yang bisa membawamu ke tempat-tempat snorkeling dan diving dengan pemandangan yang indah!

Kalau kamu sedang beruntung, kamu bisa bertemu dengan ikan hiu paus dan berenang bersamanya!

Nah, setelah membaca keempat objek wisata yang wajib kamu kunjungi ketika di Labuan Bajo, pasti kalian jadi pengen ke sana, kan?

Gatsby

#nusantarachallenge2

GATSBY lagi mengadakan kompetisi Nusantara Challenge batch kedua, nih! Kalau kamu menang, kamu akan diajak ke Labuan Bajo secara gratis, lho!

Caranya gampang banget, gabungkan gantengmu dan gantengnya Nusantara, lalu upload fotomu ke Instagram dengan latar belakang gantengnya alam Indonesia, sertakan produk GATSBY dan regram poster Nusantara Challenge di Instagram kamu (foto bisa dibuat multiple post).

Sesudah itu, kamu sertakan, deh, hashtag #NusantaraChallenge2 #GenerasiGantengGATSBY dan tag akun Instagram @gatsbycode. Terakhir, kamu harus mention 3 temanmu di foto itu, ya!

Nanti, bakal ada 2 pemenang utama di Nusantara Challenge yang mendapatkan masing-masing kamera SONY A5000 dan liburan gratis ke Labuan Bajo bersama 2 KOL. Kamu juga akan menjadi model dari produk GATSBY!

Selain itu, pemenang favorit juga bakal mendapatkan masing-masing voucher MAP sebesar Rp200 ribu dan paket produk GATSBY.

Ayo ikutan Nusantara Challenge dari GATSBY ini! Selain hadiahnya menarik, kamu juga bisa lebih menunjukkan gantengnya diri kamu ke Nusantara!

Cek juga situs www.gatsby.co.id/nusantarachallenge untuk tahu lebih lanjut tentang kompetisi ini!

Tag

Editor : Rizki Ramadan