HAI-Online.com - Ada banyak jenis visor helm.Mulai dari bening (clear), hingga ada yang berwarna gelap macem model iridium atau dark smoke.
Masing-masing visor jelas punya keunggulannya. Kalo visor clear (bening) lebih enak dipake buat berkendara di malam hari.
Tapi buat sebagian pengendara, pemakaian visor clear kurang nyaman buat kondisi siang hari panas terik bagai "neraka".
Makanya, banyak juga yang visor awal helmnya clear, diganti jadi gelap kayak iridium atau dark smoke.
HARUS TAU JUGA NIH:Catat! Ini Kebiasaan Simpel yang Bisa Bikin Kampas Kopling Motor Awet
Tapi pemakaian visor helm yang gelap buat kondisi harian sebenarnya nggak disaranin, lho.
Dilansir dari Gridoto.com, meski pun visor gelap enak buat dipake di siang hari, tapi malah jadi bahaya kalo dipake saat gelap malam. Apalagi kalo daerah itu nggak ada lampu jalannya.
"Ditakutkan saatridingpakai visor gelap di malam hari, kondisi jalanan enggak terlihat jelas. Bisa-bisa motor menghajar lubang, jikaketemu jalan rusak," terang Dani Sena,ownerToko HelmKu.
Helm pake visor gelap pun juga nggak cocok kalo dipake pas kondisi hujan.
"Itu mengapa sebabnya, kami kerap mengedukasi konsumen, bahwa ketika pilih visor gelap seperti iridium dan dark smoke, yang dipertimbangkan bukan hanya dari aspek desain atau gaya saja. Tapi pertimbangkan juga faktorsafety-nya," pungkas Dani.
Nah, sebagai alternatif, lo bisa pake helm modeldouble visor(clear-dark) yang sekarang banyak dipasarin beberapa merek helm di Indonesia.
Jadi nggak usah repot-repot ganti visor kalo mau riding, bro!