Perhatiin, Nih! 5 Hal yang Perlu Kita Tahu saat Membeli Sepatu Futsal

Senin, 23 Juli 2018 | 19:30
athleteaudit.com

Ilustrasi Bermain Futsal

HAI-Online.com -Pemilihan sepatu yang tepat akan mempengaruhi performa seseorang dalam melakukan kegiatan olahraga, salah satunya adalah futsal.

Banyak hal-hal yang perlu kamu perhatikan sebelum membeli sepatu futsal, karena kalau salah pilih bisa berakibat fatal, baik bagi performa maupun keselamatan dirimu sendiri.

Kira-kira apa aja ya sob?

Langsung aja deh, HAI udah merangkum buat kalian 5 hal penting yang perlu diperhatikan ketika kamu membeli sepatu futsal.

1. Ketahui Bahan Sepatu Futsalmu

Bukan sebagai penentu harga atau seberapa kece sepatu futsalmu, bahan di sini bisa menghasilkan rasa dan sentuhan yang berbeda ketika kamu menggunakan sepatumu untuk bertanding.

Biasanya sepatu futsal dibuat antara dari bahan kulit ataupun kulit sintetis.

Kulit asli biasanya akan membuat sepatu lebih fleksibel dan lembut, bahan ini bisa membuat kalian lebih merasakan sentuhanyang dilakukan kepada bola.

Sedangkan kulit sintetis memiliki kelebihan lebih ringan ketika dipakai dan lebih awet dibandingkan kulit alsi namun sayang, bahan ini biasanya terasa kaku ketika dipakai.

CEK JUGA:Kumpulan Sepatu dengan Model Terunik yang Pernah Dibuat

2. Ketahui Jenis Lapangan

Sebelum membeli sepatu, kamu harus mengetahui jenis lapangan yang akan digunakan untuk bertanding futsal, apakah berada di rumput sintetis, atau berada di bidang datar seperti kayu dan semen.

Untuk rumput sintetis, belilah sepatu yang memiliki outsole TF yang memiliki stud/pul kecil yang banyak di bagian bawahnya dengan tujuan menambah daya cengkram pada lapangan rumput.

Sedangkan untuk lapangan berbidang datar seperti kayu atau semen, gunakan sepatu futsal ber-outsole IC atau tanpa memiliki stud di bagian bawahnya.

3. Berat Sepatu

Carilah sepatu dengan berat yang ringan, hal ini bertujuan untuk mengurangi beban yang kamu berikan pada pergelangan dan lutut dari kakimu ketika bermain futsal.

Sepatu ringan dapat mengurangi tingkat ketegangan yang diberikan ke kaki, serta membuatmu mendapatfeel terbaik dalam menggocek dan menendang bola.

4. GunakanSapatu Ber-outsole Karet

Hal ini khusus untuk pemain futsalindoordengan model lapangan yang bukan berbahan rumput.

Carilah outsole yang memiliki tekstur keras dan berbahan karet, hal ini bertujuan untuk mencegah pemain terjatuh dengan mudah akibat tergelincir yang bisa mengakibatkan cedera.

5.Carilah Ukuran yang Pas

Untuk ukuran, cari sepatu yang benar-benar pas untuk ukuran kakimu, jangan kebesaran jangan kekecilan!

Sepatu yang kekecilan dan kebesaran bisa melukai kakimu, selalu juga gunakan kaos kaki untuk menghindari gesekan langsung antara sepatu dan kaki.

CEK JUGA:Keren! Desainer Ini Melukis Sepatu Bergambar Para Pemain Bola Dunia

Nah itu dia sob 5hal penting yang perlu diperhatikan ketika kamu membeli sepatu futsal.

Kira-kira sepatu futsal kalian udah memenuhi syarat-syarat di atas belum sob?

Tag :

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya