Segera Rilis, Samsung Galaxy Note 9 akan Mempertahankan Fitur Lama Ini

Senin, 16 Juli 2018 | 11:15

Galaxy Note 9

HAI-Online.com -Fix, Samsung Galaxy Note 9 akan diperkenalkan bulan depan tepatnya pada 9 Agustus 2018, di New York, Amerika Serikat.

Seperti biasa, ketika ada smartphone baru yang mau rilis, pasti berbagai bocoran dan teaser sudah memenuhi kolom forum di jagat maya. Nah, yang paling baru, ada bocoran poster promosi yang diumber oleh suber 'dalam'.

Dari poster itu terlihat bahwa Samsung Galaxy Note 9 masih mempertahankan sesuatu yang kebanyakan ponsel flagship zaman sekarang sudah hilangkan, yaitu jack earphone 3,5 mm yang berlokasi di sebalh kontektor USB type-c.

Selain itu, poster promosi itu juga mengonfirmasikan stylus 'S-Pen' yang tampah lebih segar dengan balutan warna kuning keemas-emasan.

poster bocoran Galaxy Note 9

Kalau warna untuk tubuh Samsung Galaxy Note 9, Samsung memberikan warna Navy Blue. Perpaduan kedua warna ini lah yang belum pernah ada sebelumnya di deretan ponsel Samsung.

Selebihnya, sensor sidik jari masih terletak di posisi yang sama seperti Galaxy note 8, yaitu berdampingan dengan kamera ganda, flash dan juga sensor detak jantung, sebagaimana HAI lansir dari GSMArena.

Meskpun poster di atas keliatan nyata, tapi belum 100 persen benar, sob. Karena Samsung sampai saat ini masih enggan mengiyakan rumor tersebut.

Jadi kita tunggu sebulan lagi aja deh untuk kepastiannya. Sabar, yak!

Tag

Editor : Rian Sidik