Vokalis Jeruji, Ginan, Meninggal Dunia Karena Serangan Jantung

Jumat, 22 Juni 2018 | 09:43
@ginan_koesmayadi

Ginan Koesmayadi

HAI-ONLINE.COM - Kabar duka menyelimuti dunia musik Indonesia. Ginan Koesmayadi, vokalis band hardcore Bandung, Jeruji, meninggal dunia.Pemilik nama lengkap Deradjat Ginandjar Koesmayadi tersebut meninggal dunia pada hari Kamis (21/6) pukul 22:00 WIB. Ia wafat karena serangan jantung.“Telah berpulang ke rahmatullah, salah satu keluarga besar kami "Ginan Koesmayadi" pada hari kamis jam 22.00 dikarenakan serangan jantung. Kami mohon maaf kepada para sahabat & rekan2 apabila ada kekhilafan2 dari almarhum selama ini & mohon doanya agar almarhum di terima amal ibadahnya dan di temparkan di sisi Allah SWT,” tulis akun Instagram resmi Jeruji, @jerujiofficial.

Cek: Sederet Kontroversi XXXTentacion: Dari Merampok Hingga Aniaya Pacar

Ginan gabung ke Jeruji pada 2015 silam. Dirinya masuk menggantikan vokalis sebelumnya, Aldonny ‘Themfuck’. Ia sebelumnya adalah vokalis band metal bernama Mood Altering.Dikutip dari TribunJabar, selain menjadi vokalis, Ginan dikenal sebagai pejuang hak-hak dan peningkatan kualitas hidup orang-orang dengan HIV Aids, merangkul para pengguna narkoba dan kaum marjinal lainnya agar tak ada lagi mendapatkan stigma dan diskriminasi. Ia adalah anggota dari Rumah Cemara, organisasi berbasis komunitas bagi orang dengan HIV/AIDS dan pengguna narkoba.

Almarhum akan dimakamkan di pemakan Cibarunai pada Jumat (22/6) pukul 10:00 WIB. Ginan, panggilan akrabnya, wafat di usia 38 tahun. Selamat jalan, Ginan.

Tag

Editor : Alvin Bahar