HAI-ONLINE.COM - Setiap negara di dunia ini memiliki budaya dan tradisi yang berbeda, dan semua itu terkadang mempengaruhi cara memberikan nama terhadap seseorang, karena bahasa juga masuk dalam kategori yang dilestarikan di setiap negara.
Nggak heran, nama dari masyarakat di negara-negara dunia sangatlah unik dan pasti berbeda dari negara-negara lainnya, karena itu semua tergantung dari budaya mereka.
CEK JUGA:Awas, Suarez! Bek Rusia Ini Siap Gigit Kamu di Piala Dunia 2018!
Sampai-sampai, ada saja nama-nama yang mungkin agak susah untuk disebutkan oleh masyarakat di negara lain karena nggak terbiasa untuk menyebutnya.
Sama seperti pesepakbola yang HAI bakal bahas dalam artikel ini, nih!
Menurut situs Sokkaa.com, nama mereka sangat susah disebut, apalagi sama lidah orang Indonesia kayak kita ya, hehehe.
Siapa saja mereka? Yuk kita cek informasinya di bawah ini:
1. Reza Ghoochannejhad
Reza Ghoochannejhad adalah seorang pesepakbola asal Iran yang bermain untuk klub Belanda bernama Heerenveen. Ia juga pernah bermain sepak bola untuk Charlton Athletics. Ia bakal main di Rusia dalam perhelatan Piala Dunia 2018.
2. Wojciech Szczęsny
Wojciech Szczęsny adalah kiper asal Polandia yang kini tengah membela Juventus, ia juga pernah membela Arsenal.
3. Kolbeinn Sigþórsson
Kolbeinn Sigþórsson adalah striker asal negara Eropa Utara, Islandia, yang bermain untuk tim Perancis bernama Nantes. Ia merupakan salah satu pesepakbola yang namanya susah disebut.
4. Sokratis Papastathopoulos
Sokratis Papastathopoulos, pesepakbola asal Yunani dengan postur tubuh yang cukup besar, memiliki nama yang lumayan susah untuk disebut oleh kita. Ia kini membela Borussia Dortmund.
5. Jakub Błaszczykowski
Ada pesepakbola asal Polandia lagi, nih, yang namanya susah disebut. Yap, ia adalah Jakub Błaszczykowski yang kini membela tim Jerman bernama VFL Wolfsburg.