HAI-ONLINE.COM -Baru-baru ini di media sosial beredar foto tiga pemain Real Madrid, Mateo Kovacic, Luka Modric, dan Marcelo berdiri di samping logo Liverpool sambil tersenyum.
Mateo Kovacic, Luka Modric, dan Marcelo bersua di Stadion Anfield, Liverpool, guna menjalani laga uji coba antara Brasil versus Kroasia, Minggu (3/6/2018).
Kovacic dan Modric membela Kroasia, sementara Marcelo di kubu sebaliknya.
CEK JUGA:Waspada! 10 Benda yang Biasa Kita Sentuh ini Ternyata Sarang Kuman
Ada pemandangan unik yang terjadi ketika para pemain Real Madrid itu berfoto di depan logo Liverpool.
Ketiga pemain itu tampak tersenyum bahkan ada sedikit tawa di foto tersebut.
Ekspresi tersebut banyak dikaitkan dengan kemenangan Real Madrid atas Liverpool di partai final Liga Champions 2017-2018.
Namun siapa sangka, ternyata ketiga pemain tersebut tidak mengejek Liverpool.
Hal tersebut terungkap berkat video yang diunggah akun Twitter @realmadridnote yang dilansir BolaSport.com.
Ternyata ketiga pemain tersebut tersebut berwajah senang karena kembali bertemu setelah berpisah usai musim kompetisi berakhir.
Selain itu mereka bertiga tersenyum karena pemain Real Madrid yang membela Brasil, Casemiro, datang menghampiri mereka.
Berikut video pertemuan keempat pemain Real Madrid tersebut di Stadion Anfield.
Jadi, tidak ada maksud bagi Marcelo dan pemain Real Madrid lainnya untuk mengejek atau bahkan menertawai logo Liverpool.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Diduga Ejek Logo Liverpool, Ternyata Ketiga Pemain Real Madrid Tertawa kepada Sosok Ini".