Setelah Jadi "Mowgli", Cerita "Jungle Book" Jadi Lebih Gelap. Simak Trailernya

Selasa, 22 Mei 2018 | 19:45
Warner Bros.

Setelah Jadi "Mowgli", Cerita "Jungle Book" Jadi Lebih Gelap. Simak Trailernya

HAI.online.com -Warner Brosbaru-baru ini telah merilis trailer pertama film Mowgli.

Film ini akan mengadaptasi lebih dekat The Jungle Book karya Ruyard Kipling daripada versi Disney sebelumnya.

SutradaraAndy Serkis, aktor yang juga terkenal sebagaiGollum di The Lord of the Rings, mengungkapkan bahwa film ini akan menceritakan sisi yang lebih gelap dari karya masterpiece tersebut.

"Kami inginmengangkatlebih dekat nuansa yang ada di buku," kata Serkis. "Ini tidak sepertikebanyakan dongeng anak-anak ... ini jelas diangkat dari Kipling dan ceritanya memiliki pendekatan yang jauh lebih gelap. Tak ada binatang yang menyanyi atau menari, itu pasti."

Hal menariklainnya adalah unsur-unsur kebudayaan Indiayang Serkis masukkan ke dalam film, membuat film ini akan lebih menarikdaripada sekedar memfokuskan padakarakter-karakter hewan yang dapat berbicara.

BACA JUGA:Deadpool 2 Berhasil Singkirkan Avengers: Infinity War di Box Office!

Dalam trailer tersebut menampilkan aktor muda Rohan Chand sebagai Mowgli, menangis saat dia mengguncang jeruji kandang tempat ia di kurung, sementara Bagherera si macan kumbang (disuarakan oleh Christian Bale) memberi saran kepadanya.

Pengisisuara lain yang akan membawa nuansagelap dari hutan iniantara lainCate Blanchett sebagai Kaa si ular jahat, Benedict Cumberbatch sebagai harimau Shere Khan dan Serkis sebagai Baloo si beruang, serta masih banyak artis terkenal lainnya."Dalam buku Kipling, Baloo benar-benar berbeda dengan apa yang orang harapkan," kata Serkis. "Dia lebih seperti sersan, yang benar-benar mendorong Mowgli... Orang-orang memiliki asumsiyang kuat tentang karakter dan ceritanya. Film ni akan menanggalkan asumsi-asumsi tersebut."Mowgli baru akan keluar di bioskop mulai 19 Oktober 2018, nah daripada makin penasaran, simak dulu nih trailernya di bawah ini:

Tag

Editor : Rizki Ramadan

Sumber telegraph.co.uk