Gokil! Ini Dia Nih Android Pertama dengan Kapasitas Penyimpanan 1TB

Jumat, 18 Mei 2018 | 11:45

Smartisan 1

HAI-ONLINE.COM- Sekarang mungkin yang lo tau kapasitas penyimpanan smartphone paling besar adalah 256GB yang nggak jauh-jauh dari produk Samsung dan Apple. Eits, jangan salah dulu. Ternyata ada loh smartphone yang kapasitasnya udah kayak Hard disk.
Namanya, Smartisan R1. Smartphone buatan vendor asal China yang dirilis di Negeri Tirai Bambu belum lama ini. Nilai jual utama dari ponsel ini nggak lain nggak bukan adalah kombinasi RAM dan kapasitas penyimpanan yang sebesar Titan, yaitu RAM 8GB dan kapasitas penyimpanan seluas 1TB. iya, 1 Terra-byte, guys.
Dikutip dari Gizmochina, Smartisan R1 benar-benar memiliki penyimpanan internal 1TB. Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur premium seperti lapisan kaca pada bodi ponsel sampai bezel yang tipi abis.
Smartisan R1 berjalan diatas Andorid Oreo, Layar beresolusi 2242x1080 dengan aspek rasio 18,7:9 yang dilindungi dengan Gorilla Glass 3.
BACA JUGA: Sebelum Komputer Rumahan Diciptakan, 4 Orang Ini Sudah Bisa Meretas
Dapur pacu dari ponsel ini pun nggak main-main sob. Dibekali chip Snapdragon 845 dengan CPU berkecepatan 2,8Ghz yang disandingkan dengan GPU Adreno 630 membuat Smartisan R1 cocok banget buat nge-game.
Untuk kamera, ponsel ini dibekali kamera ganda pada bagian belakang. Kamera utama memiliki lensa 20MP dengan bukaan lensa f/1.75 dan kamera sekunder sebesar 12MP dengan bukaan lensa f/1.8. Nah, kalau bagian depannya, tersemat kamera beresolusi 24MP dengan fitur ArcSoft yang memiliki kecerdasan buatan.
Smartphone ini juga mendukung Quick Charge 4+ loh guys. Jadi pengisian baterainya, dari 0-75% nggak akan lebih dari 30 menit. Bahkan ponsel ini juga punya wireless charging dengan besaran 10W. Gokil gak tuh?
Di negara asalnya, R1 dijual dengan empat versi yang di mana perbedaan tertelak pada kapasitas penyimpanannya. Mulai dari 64GB sampai 1TB, Untuk versi murah, Smartisan R1 di banderol dengan harga 7,4 juta dan untuk versi tertingginya, yaitu 1TB, dijual dengan harga Rp 19 juta.
Menurut lo perlu nggak sih hape dengan kapasitas sebesar ini? Kalau lo punya, kira-kira bakal diisi apa aja, tuh? hmm

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya