10 Fakta Tentang NBA Yang Mungkin Belum Kamu Tahu

Senin, 14 Mei 2018 | 16:15
thefactsite.com

HAI-ONLINE.COM-Tak terasa National Basketball Association atau yang sering kita dengar dengan istilah NBA sudah berusia 71 tahun loh.

Kalau kamu seorang fans NBA, pasti sudah tahu banyak fakta-fakta yang terjadi selama pagelaran pertandingan basket paling terkenal di dunia ini.

Tapi yakin kamu sudah tahu semuanya?

Nah kali ini team HAI-Online bakal berbagi 10 fakta tentang NBA yang mungkin belum kamu tahu dilansir darithefactsite.com:

1. Komentator Pertama

everydayshouldbesaturday.com

Ketika stasiun TV CBS mengambil alih NBA pada 1973, mereka belum memutuskan siapakah yang akan menjadi komentator hingga 1 minggu sebelum pertandingan.

Namun akhirnya, CBS menunjuk Pat Summerall yang kala itu merupakan komentator pertandingan futbol.

Baca Juga:Berkenalan Dengan Anak Cewek 5 Pesohor Sepak Bola. Dari Anaknya Maradona Sampai Arsene Wenger

2. Pertandingan saat Natal

NBAE
Nathaniel S. Butler

Dalam 71 tahun terakhir, hanya ada 2 pertandingan NBA yang dilangsungkan tepat pada saat hari raya Natal, tahun 1960 dan 1967.

Kala itu pertandingan Celtics vs Hawks dan Warriors vs Sonics disiarkan secara nasional pada saat Natal.

3. Serunya Perebutan Top Skor Musim 1977-1978

youtube.com/

Perebutan pencetak skor terbanyak dalam musim tersebut baru bisa ditentukan di akhir musim NBA.

Terjadi perebutan antara David Thompson dan George Gervin.

Thompson yang mencetak 73 points seakan mengunci gelar top skor musim kala itu.

Namun impian pemain Denver kala itu pupus kala Gervin berhasil mencetak 63 points di pertandingan terakhir dan menyalip perolehan poin David Thompson di musim itu.

4.Mundurnya Awal Musim

urbanfaith.com

Hanya satu musim dalam sejarah NBA yang tidak dimulai sebelum perayaan tahun baru.

Tepatnya pada tahun 1999, pertandinganbaru bisa dimulaipada 5 Februari kala itu.

5. NBA Draft

https://figgseyeclinic.com/

Pada 19 Maret 1969, coin flip digunakan untuk menentukan tim mana yang beruntung mendapatkan pemain dari NBA draft.

Kala itu, Phoenix Suns kalah dari Milwaukee Bucks untuk hak untuk mengambil Lew Alcindor dari NBA draft.

6. LA Lakers vs Boston Celtics

http://www.radiotimes.com/

Di 10 final NBA yang terjadi selama tahun 1980, LA Lakers atau Boston Celtics selalu menjadi partisipan.

Bahkan pada 1984,1985, dan 1987 mereka bertemu di partai puncak.

7. One Night Two Games

https://www.vavel.com/

Tahun 1946 hingga 1960, dalam peraturan NBA ada team-team yang memainkan 2 games dalam satu malam.

8.Portland Trail Blazers, Cleveland Cavaliers, dan Buffalo Braves

http://www.nasljerseys.com/

Pada 1970-1971, NBA menyiapkan jadwal khusus bagi 3 team yang baru bergabung kala itu, Portland Trail Blazers, Cleveland Cavaliers, dan Buffalo Braves, untuk mempermudah langkah mereka di liga.

Baca Juga:Selain di Indonesia, Sepekan Ini Ternyata Serangan Teror Juga Terjadi Di Paris

9. Rekor Kemenangan Beruntun

https://www.charitybuzz.com/

New York Knicks menjadi satu-satunya team yang berhasil mempertahankan kemenangan 18 kali secara beruntun.

Hal itu dipastikan pada saat mereka menghadapi Cincinnati Royals pada November 1969.

10. Rekor Poin per Pertandingan

http://www.ultimouomo.com/

Wilt Chamberlain menjadi pemain dengan rekor poin terbanyak tiap pertandingan dengan rata-rata 50.4 poin selama lebih dari 80 pertandingan.

Nah itu dia guys 10 fakta yang mungkin kamu belum tahu soal NBA.

Well, semoga ilmu kamu tentang dunia perbasketan ini bertambah ya.

Tag :

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya