Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler dari film Avengers: Infinity War
HAI.GRID.ID - Buat kalian yang udah nonton "Avengers: Infinity War", mungkin kalian terkejut dengan apa yang terjadi di akhir film, atau bahkan sampai sedih.
Dengan sekali menjetikkan jarinya, Thanos telah membuat setengah populasi alam semesta mati, lenyap, menjadi abu, atau apapun itu istilahnya.
Termasuk setengah dari para hero Marvel Cinematic Universe, bahkan Spider-Man!
Hal ini tentu saja membuat para fans berspekulasi tentang apa yang akan terjadi di film selanjutnya dan bagaimana para anggota Avengers mengatasi kekacauan yang ditimbulkan oleh Thanos.
Berikut 5 teori tentang kelanjutan Avengers: Infinity War yang dilansir dari IGN.com:
- Doctor Strange Sengaja Membiarkan Thanos Menang
Selama Infinity War, Doctor Strange bersikeras bahwa jika hal paling buruk terjadi, dia akan mengorbankan Iron Man, Spider-Man dan siapa pun, demi melindungi Time Stone.
Namun, pada akhirnya, Doctor Strange menukarkan Time Stone kepada Thanos sebagai ganti nyawa Tony Stark.
Jadi apa yang menyebabkannya?
Jangan lupa bahwa Strange pernah menggunakan Time Stone untuk melihat sekitar 14 juta kemungkinan di masa depan yang semuanya Thanos menangkan, kecuali satu.
Kemungkinan Strange tahu bahwa Thanos harus menang, separuh alam semesta harus mati, termasuk Strange sendiri, dan Tony Stark lah yang harus hidup untuk mengakhiri semua kekacauan ini.
- Captain Marvel Akan Jadi Penyelamat (Atau Setidaknya Membantu)
Petunjuk mengenai Carol Danvers, alias Capten Marvel, dimunculkan di post-credit scene Infinity War.
Nick Fury mengirim sinyal darurat kepada Carol tepat sebelum ia lenyap.
Capten Marvel sendiri akan dirilis filmnya pada Maret 2019, hanya dua bulan sebelum Avengers 4 dirilis, momen yang sangat tepat.
Karakter kosmik yang diasumsikan telah di tugaskan di ruang angkasa sejak tahun 1990-an, yang mungkin menjadi setting waktu filmnya, adalah rekan tim baru yang sempurna untuk Avengers dalam skenario ini.
Sebagai permulaan, Tony Stark dan Nebula pasti membutuhkan tumpangan dari Titan.
Dan siapa yang tahu? Mungkin dia bahkan akan menggunakan Gauntlet Infinity sendiri untuk mengalahkan Thanos pada akhirnya.
BACA JUGA:Ini 14 Franchise Film Terpanjang, Bahkan Ada yang sampai 30 Film!
- Semua Yang Lenyap Sebenarnya Hanya Terperangkap di Soul Stone
Orang-orang yang lenyap kemungkinan tidak mati tapi hanya berpindah realitas alternatif.
Ada kemungkinan bahwa itulah yang terjadi dalam Infinity War, dan semua orang yang tampaknya sudah lenyap sekarang terperangkap di dalam Soul Stone (dalam komik dikenal sebagai Soul World, dunia yang ada dalam Soul Stone).
Jangan lupa bahwa meskipun Thanos mendapatkan batu tersebut, belum diperlihatkan bagaimana dia menggunakan kekuatannya.
Lalu bagaimana jika pelenyapan dari setengah alam semesta ternyata mereka sebenarnya hanya dipindahkan ke Soul World?
- Thanos Menyesali Semua Ini dan Baby Gamora Adalah Mistress Death Yang Baru
Bagaimana jika pria ungu besar sampai mengembalikan semua kerusakan yang terjadi karena cintanya untuk Gamora?
Kalian mungkin ingat bahwa ketika Thanos menjentikkan jarinya, dia memiliki visi 'Gamora' menanyakan kepadanya berapa harga untuk tindakannya tersebut.
Tanggapannya? "Semuanya."
Tapi dalam teori ini, Gamora kecil mengambil peran yang Mistress Death miliki dalam versi komik dari cerita.
Di sana, Thanos berusaha mendapatkan perhatian Mistress Death dengan memusnahkan separuh populasi.
Namun bahkan setelah dia melakukannya, Mistress Death tetap menolaknya.
Mungkin kita akan melihat bahwa di Avengers 4, Baby Gamora menolak tindakan Thanos dan, seperti yang kita tahu, cintanya kepada anak angkatnya sangat besar.
Mungkin ... mungkin saja cinta itu akan cukup untuk membuatnya akhirnya membalikkan kerusakan yang dia lakukan.
- Avengers Bakal Balik Ke Masa Lalu
Bahkan sebelum Infinity War dirilis, para penggemar telah menduga bahwa unsur time travel akan dimasukkan dalam film ini.
Tentu saja, Time Stone juga terlibat disini.
Namun di balik itu, ada juga Quantum Realm, yang pertama disebutkan di Ant-Man (di mana Wasp pertama hilang) dan diperlihatkan sekilas dalam film Doctor Strange, yang pada dasarnya merupakan dimensi alternative dimana ruang dan waktu tidak ada artinya.
Jadi, dengan Time Stone, Quantum Realm, atau bahkan TARDIS, Avengers secara teoritis dapat memperbaiki kekacauan ini dengan sedikit perjalanan waktu.
Teori ini juga dikuatkan dengan foto behind the scene dimana Tony Stark dan Ant-Man bertemu para anggota asli Avengers di Battle of New York seperti gambar di atas.
Gimana, sob? Masuk akal banget, kan? Tapi... semua teori ini bikin makin nggak sabar untuk menonton kelanjutannya, senggaknya nunggu Captain Marvel yang bakal tayang 2019. Ya, nggak?