Siswa SMA Di Surabaya Protes Karena Hanya Sekolah PAUD-SMP Yang Diliburkan Pemkot Karena Serangan Bom

Senin, 14 Mei 2018 | 10:26
https://www.instagram.com/p/Bitw8IllTrV/?taken-by=dispendiksby

Pengumuman libur sekolah di Surabaya

HAI-online.com - Usai serangan bom di 3 gereja di Surabaya kemarin, pemerintah pemerintah kota Surabaya meliburkan siswa sekolah mulai dari tingkat TK, SD, dan SMP baik sekolah negeri maupun swasta pada hari ini, Senin (14/05).

Pemberitahuan libur sekolah itu diumumkan oleh Sekretariat Daerah melalui surat dengan nomor 421/4179.7.1/2018. M Ikhsan, Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya menyatakan bahwa perintah libur itu datang dari Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini

“Kita berduka cita atas musibah yang terjadi,” terang M. Ikhsan, Minggu (13/5) kepada Tribun Jatim.

Selain untuk mengamankan siswa, libur sekolah ini juga sebagai bentuk duka cita atas musibah pengeboman yang terjadi. Ada seorang siswa SD bernama Vincensius Evan, warga Barata Jaya yang menjadi korban di pengeboman Gereja Santa Maria Tak Bercela

BACA JUGA:Yang Perlu Dilakukan Sekolah dan Pelajar Dalam Menghadapi Bahaya Terorisme

Dinas Pendidikan Surabaya mengumumkan juga peliburan sekolah ini lewat akun instagram @DispendikSBY. Komentar pun berdatangan, kebanyakan dari mereka yang duduk di bangku SMA. Mereka menuntut sekolah tingkat SMA juga diliburkan.

"Pak, baju kita masih dari kain bukan dari vibranium Pak:(, " tulis pemilik akun @laalalalallalalalala10w. Maksud komentar tersebut adalah, serangan bahaya bisa saja menimpa siswa SMA.

"Anak SMA nggak anti bom loh, pak," kata akun @aw.rahjh

"SMA Libur dong," sahut @Dindaindri02

Gimana menurutmu, sekolah setempat perlu diliburkan semua kah?

Editor : Rizki Ramadan

Sumber : tribunnews.com

Baca Lainnya