17 Fakta Tentang YouTuber PewDiePie Yang Mungkin Lo Belum Tahu

Senin, 23 April 2018 | 07:45
Rizki Ramadan

PewDiePie

HAI-online.com - Seleb YouTube satu ini sudah menjadi pemecah rekor dan pemenang sejumlah pernghargaan. Siapa, sih, cowok yang nggak kenal dengan PewDiePie. Akun YouTube-nya udah dilanggan jutaan orang. Ia juga diakui sebagai salah satu orang paling berpengaruh di dunia games.

Kalau lo adalah salah satu penggemarnya, pastikan kamu mengetahui fakta-faktanya berikut ini:

1. Nama asli PewDiePie adalah Felix Arvid Ulf Kjlelberg.

2. Dia adalah cowok kelahiran 28 tahun lalu, tepatnya 24 Oktober 1989 di Gothenburg, Swedia.

2. Ia tinggal dan bekerja di Brighton, Inggris.

3. PewDiePie sempat mengejar gelar Manajemen Teknologi dan Ekonomi Industri di universitas Chalmers. Namun pada 2010 ia cabut kuliah demi mengurusi akun YouTube

4. Awalnya, produksi videonya disokong dari pendapatan PewDiePie jualan hot dog. Baru pada 2012 kanal YouTube-nya bisa ngasih penghasilan menjanjikan. Followers-nya saat itu sudah mencapai 1 juta!

5. Akun YouTube-nya jadi akun yang paling banyak dilanggan di seluruh dunia. Saat tulisan ini dibuat, subscriber-nya udah 62 juta.

6. Rata-rata, vidoenya ditonton 2 juta kali setelah 24 jam diunggah.

7. Sebenernya, kanal YouTube-nya bernama PewDie, tapi ia lupa password-nya dan bikin lagi dengan nama PewDiePie

8. Kata "Pew" terinspirasi dari suara tembakan laser. Sementara "Die" berarti.. ya kita bakal mati kalau kena tembakan laser.

9. Pada Mei 2013 ia memenangkan penghargaan Swedish Social Star di Starcount Social Awards di Singapura.

10. Pada Desember 2012 ia bergabung ke Maker Studio dan pada Agustus 2014 ia merilis aplikasi khusus untuk nonton videonya dari iPhone.

11. Pada 2015, Time Magazine memasukkan namanya ke daftar 30 orang paling berpengaruh

12. Fans PewDiePie disebut "Bros" atau "Bro Army"

13. Ia ogah mempekerjakan editor video. Dia pengen menunjukkan gimana seharusnya video YouTube itu dibuat.

14. PewDiePie suka berdonasi. Salah satunya adalah ke St. Jude Children's Hospital dan ke World Wildlife Fund.

15. Ia punya video game-nya sendiri yang berjudul PewDiePie: Legend of the BroFist

16. Di tahun 2015 ia menjadi YouTuber terkaya dengan penghasilan 12 juta dollar AS

17. Ia punya pacar yang bernama Marzia Bisognin. Dia adalah seorang vlogger kecantikan, fashion, kuliner dan travel. Mereka sudah jadian sejak 2011

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya