HAI-ONLINE.COM - Ronda Rousey nggak pernah bergulat. Meski pernah jadi juara UFC, doi nggak pernah bergulat di hadapan 75.000 orang. Makanya, debut gulat Ronda Rousey di World Wrestling Entertainment (WWE), tepatnya di ajang Wrestlemania, ditunggu para fans. Apakah dia akan sukses, atau gagal?
Setelah tanda tangan kontrak dengan WWE awal Januari lalu, Ronda dijadwalkan tanding tag team ditemani Kurt Angle, melawan Triple H dan Stephanie McMahon, pada Wrestlemania, Minggu (8/4). Debutnya bisa dibilang nggak mengecewakan.
Cek: Rekor Baru! Bocah Bernama Nicholas Ini Jadi Juara Termuda di WWE
Ronda bahkan berani menghajar Triple H, sebuah hal yang jarang terjadi saat tag team campuran. Penampilannya juga dinilai impresif oleh wartawan gulat Dave Meltzer.
ROWDY @RondaRousey is PLAYING THE GAME!#WrestleMania pic.twitter.com/1vBO7aiigG“Pertandingan ini hebat dan Rousey selalu tepat menggunakan elemennya,” katanya.— WWE WrestleMania (@WrestleMania) April 9, 2018
Gaya gulat Ronda yang disisipi pukulan dan tendangan ala UFC mengundang decak kagum. Akhirnya, Ronda dan Kurt keluar sebagai pemenang setelah Ronda menggunakan gerakan armbar kepada Stephanie.
Welcome to WWE, Rowdy Ronda!
#WrestleMania just got ROWDY!@RondaRousey is ready. pic.twitter.com/dQ038j1Eed— WWE (@WWE) April 9, 2018