HAI-ONLINE.COM - Biasanya, di setiap negara dan daerah-daerah, terdapat sebuah legenda yang mengisahkan sesosok makhluk mitologi menyeramkan beserta kejahatan-kejahatan yang mereka lakukan.
Boleh percaya, boleh nggak. Bagaimanapun juga, makhluk-makhluk mitologi seperti sudah mengakar di masyarakat sebuah negara.
CEK JUGA:7 Meme Kocak Soal Kemenangan Telak Liverpool atas Manchester City
Di Indonesia, makhluk-makhluk mitologi yang ada dalam legendanya seperti Leak hingga Babi Ngepet sudah mengakar di adat dan istiadat masyarakat.
Begitu pula dengan yang ada di negara-negara lainnya.
Berikut ini adalah 5 makhluk mitologi mengerikan dari seluruh dunia:
1. Bubak
Bubak adalah sesosok makhluk mitologi yang dipercaya oleh masyarakat Republik Ceko. Bubak dikisahkan sebagai tulang belulang yang menyerupai boneka pengusir burung dan dapat menangis kencang untuk menyakiti para mangsanya.
2. Wendigo
Wendigo sangat dikenal di masyarakat Amerika, terutama masyarakat aslinya, suku Indian. Wendiga dikisahkan sebagai seorang manusia jadi-jadian yang berubah menjadi monster bertanduk panjang karena telah melakukan kanibalisme.
3. La Llorona
La Llorona adalah makhluk mitologi menyeramkan dari Meksiko. Ia diceritakan adalah hantu yang dulunya bunuh diri setelah menenggelamkan anaknya sendiri di sebuah sungai.
Ia dikisahkan sering berkeliaran pada malam hari sambil berteriak, "!Ay, mis hijos!", yang artinya "Oh, anak-anakku!".
Banyak anak yang dilarang orang tuanya keluar pada malam hari karena takut diculik oleh La Llorona.
4. Rokurokubi
Rokurokubi adalah makhluk mitologi yang berasal dari Jepang. Di siang hari, diceritakan bahwa ia adalah manusia biasa, namun pada malam hari, dikisahkan kalau lehernya memanjang, berkeliaran memangsa darah manusia.
5. Manananggal
Manananggal adalah makhluk mitologi dari Filipina yang dipercaya menyerupai sesosok wanita, tak memiliki perut dan kaki, namun memiliki sayap dan mata melotot yang menyeramkan.