Huawei Siap Rilis Smartphone 3 kamera, Nokia Siapkan Pesaingnya Dengan 5 Kamera.

Selasa, 06 Februari 2018 | 05:00
Rizki Ramadan

Nokia 10

HAI-ONLINE.COM – Kalau diperhatikan, zaman sekarang udah banyak banget smartphone yang menerapkan teknologi kamera ganda, sehingga secara keseluruhan memiliki lebih dari dua kamera, bukan kamera depan dan belakang saja.

Belakangan, terdengar juga desas-desusHuawei akan merilis lini flagship terbaru mereka yang disinyalir mengusung teknologi tigakamera. Namun, itu hanya sebuah rumor, belum ada kepastian lebih lanjut dari pihak Huawei sendiri.

Seperti dengan berlomba untuk menunjukan siapa yang lebih hebat, HMD Global, pemegang resmi merek Nokia kabarnya bakal melangkah lebih jauh dengan meyiapkan smartphone Nokia yang memiliki bukan tiga, atau empat kamera, melainkan lima kamera sekaligus. Gokil abis Nokia!

Dugaan mengenai keberadaan ponsel ini muncul dari keterangan yang berasal dari Foxcoon, rekanan manufaktur hardware HMD Global. Disebutkan bahwa ponsel Nokia tersebut akan memiliki modul kamera Penta-Lens, berisi tujuh tubing yang disusun secara melingkar seperti bocoran dibawah ini.

penta-lens
Lima lubang yang melingkar itu akan diisi dengan lensa kamera, yang ditegah akan diise LED Flash dan satu lagi untuk komponen pemindai sidik jari.

Sebagaimana yang HAI rangkum dari Nokia Power User, ada kemungkinana modul Penta-Lens ini menerapkan banyak lensa dengan focal length berbeda yang bisa dipilih oleh pengguna.

Bocoran informasi yang turut menyebutkan bahwa ponsel dengan lima kamera ini nantinya akan diberi nama Nokia 10. Namun, jangan percaya terlalu dini, guys. Karena ini masih bersifat rumor. Jadi, pantengin HAI terus untuk update mengenai smartphone dengan lima kamera ini.

Tag

Editor : Rizki Ramadan