HAI-ONLINE.COM - Media sosial Instagram memang menyediakan konten yang menarik.
Nah, di dalam Instagram sendiri ada fitur yang namanya Stories.
Sejak diluncurkan pada 2016 lalu, fitur Stories ini menjadi populer.
Pengguna Instagram berbondong-bondong membagi momen keseharian dalam bentuk foto dan video yang lebih apa adanya di Stories.
Konsep ini juga semakin mengakomodir keingintahuan seseorang akan kehidupan orang lain atau bahasa kekiniannya “kepo”.
Kendati begitu, ada beberapa orang yang tak ingin ketahuan kepo.
Misalnya saja jika ingin mengintip keseharian mantan pacar, pacarnya mantan pacar, atau mantannya pacar.
Ini menjadi repot karena aktivitas kepo via Instagram Stories terekam dan secara otomatis bisa diketahui.
Baca tipsnya agar kamu bisa lihat Instagram Stories tanpa ketahuan yang punya akunDi Halaman Berikut