Mau Bikin Rangkuman Lagu Favoritmu di Spotify Kayak Gini? Ini Dia Caranya

Rabu, 06 Desember 2017 | 01:45
Fadli Adzani

Spotify

Baru-baru ini, pasti kamu pernah melihat temanmu mengunggah sebuah gambar seperti infografis yang menunjukkan lagu-lagu favorit mereka yang telah diputar di Spotify sepanjang 2017?

Yap, itu adalah sebuah hal yang dilakukan oleh jasa layanan streaming Spotify untuk bisa membuat para penggunanya tau lagu dan musisisi yang sering didengar sepanjang 2017.

Kamu mau ikutan kayak mereka juga? Caranya gampang banget, kok, kamu tinggal buka situs www.2017wrapped.com, dan di situ akan ada instruksi lebih lanjutnya.

Spotify
Nah, kalau udah terbuka seperti gambar di atas, kamu tinggal klik "Terhubung dengan Spotify", lalu, sehabis itu kamu tinggal login akun Spotify kamu.

Nah, setelah itu, akan keluar jumlah dari lagu yang kamu dengar, berapa menit kamu mendengar lagu pakai Spotify, berapa band yang kamu dengar dan berapa genre atau aliran musik yang kamu temukan di Spotify,

Seperti gambar di bawah ini:

Spotify

Tag

Editor : Fadli Adzani