HAI-online.com - Suka atau nggak, tiap tahunnya, bahan bakar fosil makin menipis. Itu sebabnya, para ilmuan mencari beragam cara untuk mengurangi hal tersebut. Salah satunya adalah menciptakan mobil yang menggunakan bahan bakar udara.
Yap, mobil yang diberi nama Airpod Mobil ini menggunakan udara sebagai bahan bakarnya. Dilansir dari berbagai sumber, Airpod Mobil merupakan hasil riset yang dilakukan oleh para engineer Tata Motors India.
Uniknya, mobil ini bisa berjalan karena dukungan mesin tenaga udara yang digunakan sebagai sumber tenaganya.
BACA JUGA:Selain Pakai Mode Privat Waktu Booking, Ini Dia 7 Cara Supaya Dapat Tiket Pesawat Murah!
Caranya? Jika ada udara yang masuk ke dalam mesin, udara tersebut bakal disalurkan menggunakan pompa eksternal yang ada di dalam mobil.
Nggak berhenti sampai di situ, keunikan lain masih terdapat pada mobil ini. Selain dari bahan bakar, ukuran mobil ini juga unik, lho.
Bagaimana nggak unik, mobil ini hanya memiliki panjang 2,07 meter, lebar 1,6 meter, dan tinggi hanya 1,74 meter. Selain itu, mobil ini juga hanya memiliki tiga buah ban, satu pada bagian depan, dan dua lainnya di bagian belakang.
Untuk kecepatannya? Mobil berbahan udara ini mampu melaju sampai kecepatan 60 km/jam!
BACA JUGA:12 Poster Film Yang Dilukis Dari Afrika Ini Unik Banget