6 Bocoran dari Smartphone Xiaomi Mi Mix 2

Selasa, 12 September 2017 | 07:41
Alvin Bahar

Xiaomi Mi Mix 2

Persaingan di dunia smartphone memang pelik (halah!). Pasalnya, hampir semua brand berlomba-lomba membuat smartphone dengan fitur mumpuni dan harga bersaing. Nggak ketinggalan brand asal Tiongkok, Xiaomi.

Baru saja merilis Mi Mix sebagai ponsel pintar terbaru mereka, Xiaomi bocorin design sekuel Mi Mix yaitu Mi Mix 2. Pihak Xiaomi pun memprediksi Mi Mix 2 akan diluncurkan kurang lebih tahun depan.

Mereka pun menambahkan Mi Mix 2 akan menjadi smartphone yang benar-benar lo inginkan guys. Ini dia fitur sekuel Mi Mix.

1. Layar LCD 5,99 inci

Xiaomi Mi Mix 2
Rencananya Mi Mix 2 akan menggunakan layar 5,99 inci. Layar ini akan lebih kecil dari Mi Mix sebelumnya yang sebesar 6,44 inci. Objek di layar akan terlihat lebih kecil dengan ratio 18:9.

Spec ini mengimplikasikan, smartphone akan sedkit lebih sempit dari Mi Mix.

Selain itu di bagiah bawah layar akan menyusut 12%, dan masing-masing sudut juga akan lebih melengkung.

2. Menggunakan Design Keramik

Xiaomi Mi Mix 2
Kabarnya juga nih guys, bagian belakang Mi Mix 2 akan dihiasi bahan alumunium bercampur keramik. Nantinya Mi Mix 2 akan menjadi smartphone dengan casing keramik full pertama di dunia.

3. Speaker di bagian atas

Berbeda dengan speaker Mi Mix yang dipasang di area belakang, Mi Mix 2 akan menggunakan speaker yang dipasang di bagian atas smartphone.

4. Kamera selfie di ujung bawah

Xiaomi Mi Mix 2
Berbeda dengan smartphone kebanyakan yang memasang kamera di pojok, Mi Mix 2 memasang kamera di daerah panel bawah. Namun pengguna tetap harus memegang smarphone secara terbalik guys untuk mengambil selfie. Selain itu kamera belakang dilengkapi sensor 12 megapiksel kamera tunggal.

5. US LTE

Kabarnya lagi nih guys, ponsel Mi Mix 2 juga akan bekerja dengan baik di sinyal US LTE. Artinya bisa lo pakai di Amerika.

Meskipun belum menjual ponselnya sampai ke negeri Paman Sam tersebut, hal itu bisa dikondisikan sih katanya.

6. Mi Mix 2 Bakal Ngeluarin 3 Model

Kabarnya Mi Mix 2 bakal ngeluarin 3 jenis sesuai dengan memorinya. Untuk yang berkapasitas 64 GB bisa dibanderol sekitar 500 dolar AS. Kemudian yang memiliki memori 128 GB seharga 550 dollar AS, dan 256 GB seharga 610 dollar AS. Ketiga Mi Mix 2 tersebut akan dipersenjatai RAM 6 GB lho. (Agung)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya