Nike Bazaar yang digelar di Grand Indonesia sejak Senin (21/8) kemarin, diserbu warga Jakarta.
Selasa kemarin alias hari kedua, jumlah warga yang datang untuk membeli produk Nike atau sekadar melihat-lihat saja semakin ramai.
Bahkan foto-foto soal antrian membludak hingga sepatu Nike yang berserakan muncul di media sosial.
Bahkan di sebuah video, terlihat pembatas booth Nike yang disediakan pihak penyelenggara sampai jebol karena diterjang pemburu diskon.
"Wah, antriannya parah mbak," kata Vanty, salah satu warga Jakarta yang datang ke Grand Indonesia pada Selasa (22/8).Vanty menceritakan, Nike Bazaar sudah ramai dikunjungi masyarakat sejak pagi.
Para warga Jakarta itu langsung berebut untuk mencari produk yang sesuai keinginan mereka.
Mereka rela sikut menyikut demi mendapatkan sepatu, baju, atau topi idaman mereka.
Tapi, lanjut Vanty, ada tips yang bisa dilakukan bagi kamu yang ingin berkunjung ke bazaar ini.Dia mengamati, beberapa orang yang datang sudah tahu jenis produk dan harga produk yang akan mereka beli.
Sehingga, saat datang, mereka tinggal menyebutkannya ke sales person Nike.
"Nanti, sales person-nya langsung mencarikan barang yang mereka maksud," katanya.
Hal ini, lanjutnya, cukup efektif mengurangi kepenatan akibat penuhnya pengunjung yang datang. "Soalnya, yang paling antre itu saat bayar," ceritanya.
Sekadar informasi saja, Nike Bazaar akan berlangsung hingga 27 Agustus 2017 mendatang. Kalo kamu pemilik kartu kredit Bank Mandiri, ada tambahan diskon sebesar 5% dan cicilan 0%.
Beberapa produk Nike yang didiskon hingga 90% antara lain Vapor Superfly III FG 5 dari Rp 4,960 juta menjadi Rp 469 ribu, Mercurial Vapor VII FG dari sebelumnya Rp 2,199 juta menjadi Rp 219 ribu, dan WMNS Air Maz 95 dari Rp 2,399 juta menjadi Rp 239 ribu.