Masih inget nggak sih sama tweet-nya Rio Ferdinand yang bikin heboh netizen Singapura dan Indonesia?
Tahun 2016, mantan center back Manchester United itu memposting nasi goreng dan mengklaim makanan tersebut sebagai makanan lokal Singapura.
Hmmmm, spontan netizen Indonesia langsung gimana gitu. Netizen Indonesia nggak terima, karena merasa nasi goreng adalah makanan asli Indonesia.
FYI nih guys, pada dasarnya nasi goreng itu nggak cuma ada di Indonesia. Nggak percaya? Ini dia 5 negara di Asia yang punya nasi goreng seperti dilansir dari Kompas.com.
1. Jepang
Nasi goreng di Jepang biasanya hanya menggunakan bawang putih dan kecap khas Jepang atau biasa disebut kikkoman sauce.
Untuk toppingnya, nasi goreng khas Jepang menggunakan daun bawang dan wortel.
Nasi goreng Jepang juga menggunakan beras yang pulen, persis yang digunakan untuk sushi.
2. Thailand
Kalo nasi goreng khas Thailand pake bubuk kari sebagai bumbu utamanya.
Bubuk kari tersebut dicampur kecap ikan dan nanas manis.
Jadi nasi goreng Thailand punya cita rasa gurih sekaligus manis, dan warnanya yang kekuningan dari nanas matangnya.
Sedangkan beras yang digunakan ialah beras berbulir panjang. Mirip dengan nasi kebuli kalo lo tau.
3. China
Kalo nasi goreng ala China menggunakan banyak bawang, garam, gula, dan penyedap rasa.
Selain itu, nasi goreng China lazim dilengkapi dengan potongan jamur, udang, ayam, atau ikan. Nggak lupa kacang polong dimasukan pada akhir proses memasak.
Warna nasinya putih kusam, karena nggak menggunakan kecap.
4. Hong Kong
Komposisi nasi goreng khas Hong Kong hampir sama dengan di China.
Namun sayuran pendampingnya lebih familiar menggunakan selada.
Bisa dibilang basic-nya sama hanya sayurannya aja yang beda.
5. Indonesia
Nah kalo nasi goreng Indonesia memiliki ciri khas. Bumbu harus dibuat secara terpisah sebelum mencampurkannya dengan nasi.
Setelah bumbu masuk, ada bahan pendamping lagi. Seperti telur orak-arik, suwiran daging ayam, dan daun bawang.
Bisa dibilang nasi goreng Indonesia memang paling kompleks dibanding nasi goreng negara lain di Asia.
Berasnya sendiri berbeda, karena menggunakan beras pera agar tekstur nasi goreng lebih kering.
"Bumbunya lazim pake aneka rempah seperti bawang, merica, ketumbar, cabai, dan lainnya," tutup Chef Stefu selaku Executive Chef di APREZ Catering & AMUZ Gourmet Restaurant. (Agung)