Ini Dia 3 Perbedaan Pro Evolution Soccer dengan Winning Eleven

Rabu, 26 Juli 2017 | 07:41
Alvin Bahar

Ini Beda Winning Eleven dan PES

Sama-sama dari Konami. Gameplay juga sama. Beda Winning Eleven dan PES jadinya apa ya? Soalnya masih banyak yang bilang dua game ini beda.

Yap, kalau kita main di warnet atau beli game sepakbola, pasti ada aja yang nyaranin Pro Evolution Soccer (PES), atau Winning Eleven (WE). Padahal kalau dipikir-pikir kan sama aja.

Dan kenyataannya, dua game ini sebenarnya nggak ada perbedaan mencolok, kecuali di beberapa sektor. Hmmm... apa sih beda Winning Eleven dan PES? Ini dia...

1. Beda region

Winning Eleven adalah Pro Evolution Soccer yang dijual di Asia. Kalau di Eropa dan Amerika, nggak ada tuh Winning Eleven. Adanya Pro Evolution Soccer. Kenapa nggak disamain aja namanya? Soalnya Winning Eleven udah populer banget di Asia. Uniknya, ada pengecualian sendiri buat Indonesia. Yang dijual di negara kita adalah PES, bukan WE.

2. Beda server

Ketika main online, player PES nggak bisa terhubung dengan player WE dan sebaliknya, karena Konami menerapkan region lock pada servernya. Jadinya karena kita tinggal di Indonesia, lebih enak main WE karena servernya nggak jauh.

3. Beda bahasa dan komentator

Kalau di Winning Eleven, ada tambahan pilihan bahasa Mandarin dan komentator Jepang. Hal yang nggak kamu temui di PES.

Baca Juga: Ini 3 Perbedaan Signifikan PES 2019 dan FIFA 2019, Pilih yang Mana?

Kenapa di Indonesia ada PES dan WE?

PES lebih awal rilis dibanding Winning Eleven, jadi gamer lebih gampang beli PES duluan daripada WE. Dan Konami hanya punya PES untuk versi PC, sehingga para PC gamer yang jumlahnya banyak di Indonesia otomatis pilih PES. Pembajakan juga bikin dua game ini ada di Indonesia.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya