Menjijikkan, 8 Kuliner Ekstrim Dari Belahan Dunia Ini Beneran Ada dan Dijual!

Kamis, 20 Juli 2017 | 08:41
Hai Online

Kuliner ekstrim di belahan dunia

Selain jalan-jalan ke spot penting dan instagram-able banget, salah satu hal yang wajib lo lakuin kalau traveling ke tempat baru adalah nyobain makanan tradisionalnya.

Yap, tiap daerah di belahan dunia manapun, pasti punya menu makanan atau tradisional yang udah jadi warisan turun temurun. Selain rasanya yang khas, menu-menu tersebut punya tampilan yang nggak kalah unik.

Namun kadang, nggak semua menu makanan tradisional itu punya tampilan atau rasa yang bikin kita nagih. Contohnya kayak 7 makanan tradisional ini. Kira-kira, kalau liat tampilannya yang begini, kamu berani buat nyobain nggak?

Wine Ular – Vietnam

Wine Ular
Minuman khas Vietnam ini merupakan campuran dari anggur beras dengan ular yang sangat berbisa. Rasanya? Katanya minuman ini punya rasa khas yang datangnya bukan dari daging, tapi dari racunnya. Minuman ini dipercaya punya manfaat kesehatan.

Khash – Afganistan, Azerbaijan, dan Iran

Khash
Menu makanan ini berisi kepala atau kaki sapi yang direbus. Selain itu, nggak jarang juga ditemukan anggota tubuh lain kayak otak atau perut.

Mata Ikan Tuna – Jepang

Mata Ikan Tuna
Tertarik buat nyari tau gimana rasanya mata ikan tuna? Langsung, deh, pesen tiket pesawat ke Jepang.

Wasp Crackers – Jepang

Wasp Crackers
Makanan ini punya bahan utama tawon yang direbus, kemudian dikeringkan dan diaduk bersama adonan crackers. Buat yang penasaran, bisa dapetin makanan ini di daerah Omachi, 100 mil di luar Tokyo.

Laba-laba Goreng – Kamboja

Laba-laba Goreng
Makanan ini ada di daerah Kamboja, Thailand. Kayaknya, nggak usah dijelasin lagi ya ini makanan apa?

Witchetty Grub – Australia

Witchetty Grub
Ini merupakan makanan khas suku Aborigin di Australia. Punya bentuk panjang, gemuk, dan berwarna putih, Witchetty Grub atau larva ngengat ini biasa dimakan mentah-mentah. Katanya, sih, tekstur dagingnya lembut dan kayak ada cairan yang meleleh ke dalam mulut. Rasanya juga mirip kayak telur goring dengan sedikit rasa kacang.

Casu Marzu – Italia

Casu Marzu
Makanan ini merupakan keju tradisional asal Sardinia, Italia, yang dibuat dari susu domba. Casu marzu sendiri punya arti keju busuk atau dikenal sebagai keju belatung. Seperti namanya, keju ini dibuat dengan menggunakan larva dari lalat keju. Satu potong keju casu marzu bisa dipenuhi dengan ribuan belatung hidup

Balut – Filpina

Balut
Kuliner ini merupakan telur yang berisi embrio bebek. Biasanya, balut yang baik berumur sekitar 18 hari. Katanya, telur ini baik buat asupan protein.

Editor : Hai Online

Baca Lainnya