Kaum Jomblo Menyedihkan? Eits, Ini Faktanya!

Minggu, 21 Mei 2017 | 06:51
Bayu Dwi Mardana Kusuma

jomblo bahagia

Banyak yang beranggapan kalo jomblo itu menyedihkan, entah dari mana anggapan ini yang jelas hal tersebut sempet bikin kalang kabut cowok-cowok jomblo. Beberapa dari mereka takut dibilang nggak laku, jadi “nyamuk” saat ngeliat temen yang lain pacaran.

Dikutip dari kompas.com, laporan dari Pew Report menyebutkan bahwa generasi muda zaman sekarang mencapai 50 tahun, yang berarti satu dari empat orang diprediksi belum punya pasangan.

US News & World Report juga menjelaskan kalo nilai moral orang-orang menurun jadi buruk karena kebanyakan generasi muda memilih nggak punya pasangan dan terus hidup sendiri.

Tapi seorang ilmuwan dalam bidang Sosiologi dari University of California, Bella DePaulo bilang kalo kaum jomblo itu jadi kelompok orang-orang yang hidupnya lebih bahagia dibanding yang sudah memiliki pasangan.

Ia juga menambahkan, sayang sekali jika jadi jomblo itu sering mendapatkan cibiran, ejekan. Padahal, hasil studi justru menunjukkan kalo kaum jomblo punya hidup lebih baik, mudah bersosialisasi dengan siapapun dan lebih bahagia. Syafrina Syaaf / Kompas.com

Tag

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma